PDAM butuh tambahan instalasi pengolahan air

id pdam, butuh tambahan instalasi pengolahan air

PDAM butuh tambahan instalasi pengolahan air

Instalasi pengelolaan air PDAM Tirta Musi (Foto Antarasumsel.com/15/Nila Fuadi/Aw)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Perusahaan Daerah Air Minum Tirta Musi Palembang membutuhkan tambahan instalasi pengolahan air dan perbaikan infrastruktur, untuk menyusul pertumbuhan jumlah pelanggan yang mencapai 11 persen per tahun.

Direktur Teknik PDAM Tirta Musi, Stephanus di Palembang, Selasa, mengatakan, kapasitas air yang bisa diolah dan ditampung di beberapa instalasi pengolahan air (ipa) saat ini hanya mampu menyuplai 10 juta meter kubik air baku atau hanya untuk 250 ribu pelanggan (data per Mei 2015).

"Saat ini kapasitas produksi Tirta Musi sebanyak 3.738 liter per detik dengan kapasitas terpasang 3.870 liter per detik. Jika tidak diantisipasi dari sekarang maka tidak semua pelanggan dapat terlayani di masa mendatang, sementara pada 2019 ditargetkan seluruh masyarakat terlayani air bersih," kata dia.

Untuk itu, PDAM telah merencanakan suatu investasi jangka panjang untuk menjamin ketersediaan air bersih bagi warga Kota Palembang hingga puluhan tahun mendatang.

Berdasarkan analisis mendalam, PDAM Tirta Musi membutuhkan suntikan modal berupa investasi hingga Rp1,1 triliun untuk pengembangan bisnis layanan serta pembangunan infrastruktur berupa instalasi pengelolaan air baru.

Adapun komposisi investasi tersebut direncanakan dari PDAM sebesar 45 persen, APBN 14 persen, dan Ditjen Cipta Karya Kementerian PU sebanyak 12 persen.

Kemudian, fasilitas pembiayaan dari perbankan senilai Rp222,12 miliar dan alokasi dari APBD Kota Palembang Rp196,5 miliar.

PDAM sendiri akan mengalokasikan dana sekitar Rp449 miliar untuk investasi tersebut, dan sementara ini sudah menggelontorkan dana hingga Rp100 miliar untuk investasi selama lima tahun terakhir.

"Ini suatu proyek besar dan membutuhkan dukungan dari berbagai pihak, mulai dari pemerintah di tingkat pusat hingga daerah dan kalangan swasta. Harapannya, beragam unsur ini dapat bersatu padu untuk memuluskan rencana tersebut," kata dia.

Sementara ini hampir 85 persen penduduk Kota Palembang telah merasakan layanan air bersih PDAM Tirta Musi.

Untuk meningkatkan capaian ini dan menjaga keberlangsungannya, Pemkot Palembang telah merencanakan pendirian waduh seluas 100 hektare di Tanjung Barangan Kecamatan Bukit Baru yang nantinya jadi sumber air baku PDAM (tidak semata-mata mengandalkan Sungai Musi), katanya.