Kontingen Sumsel tampil beda pembukaan PON Jabar

id kontingen, atlet sumsel, pon, pon XIX, kontingen sumsel, atlet, asian games

Kontingen Sumsel tampil beda pembukaan PON Jabar

Logo PON Jawa Barat (Antara/dok.)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Kontingen Sumatera Selatan tampil beda pada pembukaan PON XIX di Gelora Bandung Lautan Api, Jawa Barat, Sabtu malam, karena pada parade itu tim daerah itu mempromosikan Asian Games 2018.

Kontingen yang dipimpin M Adil itu setiba di hadapan Presiden Joko Widodo para bujang dan gadis Palembang beraktrasi memperkenalkan kesiapan daerah itu melaksanakan pesta olahraga internasional mendatang.

Atraksi dengan formasi bertemakan "Asian Games Sumsel We Ready" dari kontingen Sumsel itu mendapat sambutan hangat dari Presiden selanjutnya langsung berdiri sekaligus memberikan tepuk tangan yang juga diikuti Gubernur Alex Noerdin.

Ketua Harian KONI Sumsel Nasrun Umar mengatakan, atraksi tersebut dilakukan sebagai bentuk sosialisasi kesiapan Sumsel sebagai tuan rumah Asian Games 2018.

Namun, lanjut dia, ide formasi tersebut rupanya tidak diketahui Gubernur Sumsel sehingga semuanya mendapat kejutan.

Ini sebagai kejutan sehingga sosialisasi pesta olahraga internasional itu terkesan kepada para penonton yang menyaksikan pembukaan PON, ujarnya.

Oleh karena itu tampil beda itu memang diciptakan karena Sumsel siap menjadi tuan rumah kegiatan olahraga akbar mendatang, katanya.

Gubernur mengatakan, PON XIX Jabar 2016 memang diharapkan menjadi momentum kebangkitan prestasi olahraga Sumsel.

Dengan menargetkan masuk 10 besar PON maka para atlet Sumsel diharapkan dapat memberikan hasil terbaik.?

Sumsel memang menargetkan 10 besar pada PON tersebut sehingga para atlet harus berjuang maksimal, ucapnya.
(U005)