PDI Perjuangan Sumsel gelar Rakerda di Lubuklinggau

id pdip, rakerda

PDI Perjuangan Sumsel gelar Rakerda di Lubuklinggau

Logo PDI Perjuangan (FOTO ANTARA/12)

Lubuklinggau, Sumsel, (ANTARA News) - Sebanyak 192 peserta mengikuti rapat kerja daerah I PDI Perjuangan Sumatera Selatan yang digelar di Lubuklinggau, 24-25 Februari 2012.

Panitia Pengarah Rakerda, Fahlevi Maizano menyampaikan hal itu di dampingi Sekretaris DPD PDI Perjuangan Sumsel, MA Gantada dan Wakil Ketua Kominfo DPD setempat, Yudha Rinaldi di Lubuklinggau, Jumat.

Menurut dia, selain pengurus partai Rakerda itu juga diikuti anggota fraksi partai tersebut.

Rakerda I itu dilaksanakan antara lain untuk sosialisasi Undang-Undang Pemilu, pembahasan rapat kerja dan yang paling penting menghadapi keputusan akan diambil persiapan pemilihan kepala daerah (Pilkada), katanya.

Ia mengatakan, pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) juga akan hadir pada Rakerda I DPD PDI Perjuangan yang dibuka pada Jumat sore (24/2).

Sementara itu, Sekretaris DPD PDI Perjuangan Sumsel, MA Gantada menyatakan, Rakerda I tersebut dilaksanakan untuk menindaklanjuti rapat kerja nasional (Rakernas) pada Desember lalu.

Rakerda I ini diikuti oleh pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) se-Sumsel masing-masing enam orang dan sayap partai, ujar dia.

Ia menuturkan, yang akan dibahas mengenai program kerja PDI Perjuangan satu tahun ke depan, kemudian mencarikan solusi isu-isu yang berkembang di masing-masing daerah berdasarkan masukan dari DPC di Sumsel.

Kemudian membahas gerak langkah partai ke depan apa yang akan dihadapi, kata Gantada yang juga Wakil Ketua DPRD Sumsel itu.

Sementara Ketua Panitia Pelaksana Rakerda I, H Darmadi Djufri menyatakan, berbagai kegiatan yang dilaksanakan serangkaian dengan Rakerda itu diawali juga dengan peringatan hari ulang tahun partai tersebut.

Kegiatan yang dilaksanakan seperti sunatan masal, pengasapan pencegahan demam berdarah dan lomba masak, demikian Darmadi Djufri. (ANT-SUS)