4.650 peserta UM-PTKIN berebut 960 kursi calon mahasiswa UIN Raden Fatah

id UIN Raden Fatah,UM-PTKIN,Info sumsel

4.650 peserta UM-PTKIN berebut 960 kursi calon mahasiswa UIN Raden Fatah

Wakil Rektor 1 UIN Raden Fatah Palembang Dr.Ismail Sukardi.M.Ag (21/5) (ANTARA News Sumsel/Deny Wahyudi/Erwin Matondang/18)

Palembang (ANTARA News Sumsel)- Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang akan menggelar seleksi Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri ( UM PTKIN) Selasa (22/5).

"Pendaftaran UM-PTKIN 2018 mencapai 4.650 peserta yang akan terbagi dalam kelompok tes kemampuan bidang IPA, IPS, dan IPC Gabungan," kata Wakil Rektor 1 UIN Raden Fatah Palembang Dr.Ismail Sukardi.M.Ag, Senin.

4.650 peserta ini akan memperebutkan 960 kursi calon mahasiswa UIN Raden Fatah.

Sukardi juga mengatakan seluruh peserta akan menghadapi materi ujian Tes Kemampuan Dasar atau TKD (Tes Potensi Akademik, Bahasa, Keislaman).

Dia juga mengatakan peluang masuk Perguruan Tinggi Negeri sangat besar apalagi untuk beberapa fakultas favorit seperti fakultas Tarbiyah, Fsikologi, Febi. 

UM-PTKIN akan digelar Selasa (22/5) berlangsung mulai pukul 07.30 WIB - 14.15 WIB.