Depag Palembang simulasi manasik haji KBIH Mandiri (Video)

id manasik haji,smulasi manasik,haji, jamaaah calon haji,depag kota palembang,asrama haji,kabah,calon jemaah haji

Depag Palembang simulasi manasik haji KBIH Mandiri (Video)

Sedikitnya 145 jamaah calon haji mengikuti simulasi manasik akbar yang digelar Kantor Departeman Agama Kota Palembang, di Komplek Asrama Haji, Sukarami, Palembang, Rabu (2/5) (ANTARA News Sumsel/Aan Sartana/18)

....Wahhh…serasa di dalam pesawat benaran kita ini, dingin dan fasilitasnya mantap....
Palembang (ANTARA News Sumsel) - Sedikitnya 145 jamaah calon haji mengikuti simulasi manasik akbar yang digelar Kantor Departeman Agama Kota Palembang,  di Komplek Asrama Haji, Sukarami, Palembang, Rabu.

Pelaksanaan manasik haji dibimbing langsung Kepala Kantor Departemen Agama (Depag) Kota Palembang H Deni Priansyah, Kasi Penyelenggaran Haji dan Umrah (PHU) H. Muryadi dan Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Sukarami, Palembang HM. Daud.
 
Rombongan  jemaah bimbingan haji mandiri Depag Kota Palembang terdiri atas tiga rombongan, masing-masing dipimpin satu orang ketua rombongan (Karom) dengan membawahi 45 orang jemaah.

Dalam hal  bimbingan dan konsultasi terkait pelaksanaan haji, selain adanya kelompok bimbingan ibadah haji (KBIH) yang ada kota atau kabupaten, para jemaah juga bisa mengikuti KBIH Mandiri yang diadakan oleh Depag setempat.

"Alhamdulillah pelaksanaan bimbingan haji mandiri yang digelar Depag Kota Palembang sejak awal Januari 2018 hingga sekarang ini berjalan lancar. Sesuai jadwal hari ini (Rabu) kita melaksanakan praktik manasik akbar di asrama haji. Kami melihat dan mengamati semua jemaah sudah bisa memahami rukun haji. Jadi Insya Allah tidak ada halangan dan semua berjalan lancar hingga pemulangan haji," jelas Muryadi.  
 

Selain dibekali dengan teori tentang pelaksanaan ibadah haji, para peserta manasik juga langsung mempraktikkan thawaf dan sa’i dan lainnya sesuai syariat. Ditunjang dengan sarana berupa ka'bah tiruan dan lintasan sai yang hampir menyerupai ukuran sebenarnya, jamaah mengikuti manasik ini dengan khusyuk dipandu tim Depag Kota Palembang.

"Wahhh…serasa di dalam pesawat benaran kita ini, dingin dan fasilitasnya mantap,”ungkap Heni, salah satu jemaah saat berada di mock up pesawat jenis airbus 320.

Asrama haji Palembang, Sumatera Selatan memang memiliki replika Kabah dan lintasan sai bagi calon jamaah haji dan umrah yang akan berangkat melalui embarkasi Palembang dari bandar udara internasional Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II.  

Pembangunan replika Kabah untuk tawaf dibangun dengan ukuran yang sama dengan Kabah yang ada di Masjidil Haram. Juga lintasan sai antara bukit Safa dan Marwa dengan panjang sekitar 450 meter juga dibangun mirip dengan bentuk seperti yang ada di komplek Masjidil Haram. Terlihat, replika tempat melontar jumrah Aqabah, Ula dan Wustha.
Calon Jamaah haji berla;an mengelilingi replika kabah . (ANTARA News Sumsel/Aan Sartana)

Ditambahkan Muryadi, Asrama Haji Palembang merupakan tempat pemeriksaan terakhir bagi jemaah haji sebelum berangkat ke Bandara SMB II Palembang. Setiap tahun jemaah haji asal Sumsel memadati asrama haji.
Wilayah Sumatera selatan yang secara geografis terdiri banyak desa-desa membuat asrama haji berfungsi sebagai tempat penginapan sementara para jemaah haji dari daerah.