Tasya buktikan wajah tetap terlindung selama berlibur

id Tasya Kamila

Tasya buktikan wajah tetap terlindung selama berlibur

Penyayi Tasya Kamila (FOTO ANTARA)

Jakarta (ANTARA Sumsel) - Artis remaja, Tasya Kamila membuktikan kulit di bagian wajah  tetap terlindungi dari teriknya sinar matahari selama menjalankan aktivitas liburan di Bali.

Tasya beserta 12 remaja putri temannya mendapat dukungan sponsor dari salah satu produk kecantikan untuk menjalankan aktivitas berlibur cuma-cuma di pulau dewata.

Siaran pers yang diterima ANTARA, Selasa, menyebutkan Tasya yang dikenal dengan Say No" dan "Libur Telah tiba" (saat masih kecil) bersama teman-temannya tetap bebas beraktivitas menjalankan liburannya tanpa khawatir kulit wajah dan tubuh akan rusak.

Kedua belas remaja peserta acara "Liburan Bebas Galau Bareng Tasya" ini adalah para pemenang dalam kontes ide yang paling heboh untuk libur sekolah bersama kawan-kawan terdekat mereka.

Video yang mereka rekam saat menyampaikan idenya dikirimkan dan diunggah di kanal GarnierID di situs internet, YouTube.

Di saat liburan ini, Tasya bersama teman-teman  menyampaikan tentang solusi dari enam permasalahan kulit yang kaitannya erat dengan tanda-tanda jerawat dan minyak yang berlebihan.

Dengan membersihkan muka, menggunakan penyegar dan menghilangkan bekas jerawat maka remaja akan terbebas dari  permasalahan kulit wajah, kata Group Product Manager, Garnier Skin Care, Reny Agustia.

"Kami ingin para remaja mengisi liburan ini dengan semangat untuk selalu bersikap positif. Serta berani mengatakan 'tidak' kepada hal-hal yang negatif, termasuk kulit yang kusam atau berjerawat," katanya.

Jerawat dan kulit wajah berminyak sangat menghambat aktivitas sehari-hari setiap remaja yang tentunya ingin penampilannya tetap segar dan menarik, katanya lagi.

"Kalau muncul satu jerawat saja rasanya malu untuk dilihat orang. Di saat liburan, kita jadi susah kalau mau foto-foto," kata Marfika Khalisa Zahra dan Janet Novika Putri, peserta yang ikut berlibur bersama Tasya.

Selama di Bali, Tasya dan kedua belas remaja putri ini melakukan berbagai kegiatan termasuk mengunjungi tempat-tempat wisata yang sudah terkenal hingga ke berbagai penjuru dunia.

"Kita  jalan-jalan ke Tanah Lot dan Pantai Kuta, juga ke Tanjung Benoa dan Pulau Penyu," kata Tasya.

Selama di Bali, Tasya dan rombongan juga menyaksikan 'sunset' dan tari kecak di Pura Uluwatu, juga Pantai Padang-Padang yang keindahannya tak kalah dari Pantai Kuta dan Pantai Dreamland.

Melalui perawatan wajah yang teratur dan mengonsumsi buah dan sayuran maka semua kegiatan di masa liburan ini, seperti bermain water sport, sharing bareng, dan belanja dapat dilalui dengan mulus.

Kegiatan liburan Tasya bersama teman-temannya dapat diakses secara bebas melalui  akun twitter @GarnierID (http://twitter.com/#!/GarnierID), Facebook page Garnier (http://www.facebook.com/GarnierIndonesia).

Di dalamnya juga terdapat info, obrolan dan foto Tasya bersama rombongan Garnier Pure Active yang akan selalu update melalui kanal-kanal tersebut, demian siaran pers menyebutkan.
(ANT-G001/H-KWR)