Pembebasan lahan masjid raya Palembang segera rampung

id pembebasan lahan masjid, masjid raya, rampung, lahan, masjid raya

Palembang (ANTARA Sumsel) - Pembebasan lahan untuk pembangunan Masjid Raya Sriwijaya di kawasan Jakabaring Palembang Provinsi Sumatera Selatan segera rampung akhir Desember 2014.

Kepala Biro Pemerintahan Pemprov Sumsel Edward Chandra, di Palembang, Jumat, mengatakan pihaknya menargetkan pembebasan lahan pembangunan masjid tersebut akhir tahun ini, mengingat pembebasan lahan masih sekitar 1,5 hektare lagi yang masih terus diproses.

Lebih lanjut dia menyatakan, sekitar 12 persil lagi lahan itu terus diproses pembebasan lahannya sehingga akhir tahun ini ditargetkan akan rampung.

"Jadi, sisa lahan yang belum dibebaskan itu terus dimaksimalkan supaya segera selesai," ujar dia pula.

Mudah-mudahan pembangunan masjid yang akan menjadi kebanggaan masyarakat Sumsel itu segera dimulai, sehingga dapat digunakan, katanya lagi.

Namun, lanjut dia, kemungkinan besar awal 2015 pembangunan masjid tersebut dapat dilaksanakan karena prosesnya sudah berjalan.

Pihaknya minta dukungan seluruh lapisan masyarakat supaya pembangunannya berjalan lancar.

Sebelumnya, Kepala Biro Hukum dan HAM Pemprov Sumsel Ardani mengatakan, pihaknya telah mempersiapkan rancangan peraturan daerah (raperda) untuk pembangunan Masjid Raya Sriwijaya tersebut.

Raperda ini dibuat sebagai landasan hukum pembangunan Masjid Raya Sriwijaya dengan tujuan untuk memperlancar pelaksanaannya.