Pilkada Empat lawang dapat pengamanan khusus

id Pilkada,Empat lawang,Kapolda sumsel,Pengamanan pilkada sumsel

Pilkada Empat lawang dapat pengamanan khusus

Kapolda Sumsel Irjen Pol Zulkarnain Adinegara memimpin Apel pergeseran Pasukan pengamanan Pilkada Sumsel, Senin (25/6/18). (ANTARA News Sumsel/Aziz Munajar/Erwin Matondang/18)

....Polri dan TNI tetap harga mati dengan netralitas pilkada, anggota jangan ada yang ikut menghitung, khawatir mencederai kepercayaan masyarakat, pokoknya kami hanya mengamankan jalannya pilkada....
Palembang (ANTARA News Sumsel) - Pemilihan kepala daerah Kabupaten Empat Lawang 27 Juni mendatang mendapat pengamanan khusus Mapolda Sumsel. 

"Memang salah satu fokus kami pelaksanaan di Kabupaten Empat Lawang melihat kericuhan yang terjadi beberapa pekan lalu, tentunya kami mengantisipasi agar tidak terjadi lagi, tapi daerah lain juga kami awasi," kata Kapolda Sumsel Irjen Pol Zulkarnain Adinegara saat Apel pergeseran Pasukan pengamanan Pilkada Sumsel, Senin. 

Mapolda Sumsel menerjunkan 9.936 personel kepolisian untuk mengawasi jalannya pilkada gubernur, 5 kabupaten dan 4 Kota di bantu kekuatan TNI 4.000 lebih personel. 

Khusus Kabupaten Empat Lawang pihaknya menerjunkan 1 kompi Brimob, 1 pleton Sabhara dan 1 Kompi TNI di tiap kecamatan mengantisipasi pengerahan massa yang berpotensi ricuh serta saling Serang. 

Dia menjelaskan ada 6.999 Tempat pemungutan suara (TPS) dan 5.700.000 lebih DPT yang dikawal pihaknya, masing-masing personel juga dilarang mencatat hasil perolehan suara di TPS saat penghitungan. 

"Polri dan TNI tetap harga mati dengan netralitas pilkada, anggota jangan ada yang ikut menghitung, khawatir mencederai kepercayaan masyarakat, pokoknya kami hanya mengamankan jalannya pilkada," tegas Kapolda. 

Kemanan yang dimaksudkannya meliputi koordinasi dengan panitia TPS, pengecekan kondisi sebelum, saat dan sesudah pencoblosan serta pengawasan terhadap praktek politik uang atau serangan Fajar.