Tanjungpinang (ANTARA) - Deputi Bidang Keluarga Sejahtera dan Pemberdayaan Keluarga (KSPK) BKKBN RI Novian Andusti menyatakan pihaknya sudah membentuk sekitar 80 ribu pasang duta generasi berencana (Genre) atau 160 ribu orang di tingkat desa/kelurahan di Indonesia.
"Setiap desa/kelurahan ada sepasang duta Genre (dua orang)," kata Novian Andusti usai menghadiri kegiatan Puncak Gema Apresiasi Duta GenRe tingkat Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) di Aula Wan Seri Beni, Pulau Dompak, Sabtu.
Khusus di Kepri, kata dia, sudah terdapat 1.885 pasang duta Genre atau 3.770 orang yang tersebar di desa/kelurahan setempat.
Novian menyebut duta Genre merupakan agen-agen remaja yang dibentuk BKKBN untuk menyebarluaskan virus generasi berencana di tanah air.
Menurutnya duta Genre memiliki beberapa tugas utama, antara lain mengampanyekan pencegahan pernikahan usia dini, kemudian mengajak anak-anak remaja seusia mereka agar menjauhi seks bebas, serta menghindari narkoba.
Berita Terkait
Pemkot Palembang kukuhkan 250 duta GenRe
Rabu, 8 Maret 2023 20:59 Wib
BKKBN menargetkan 83.000 duta GenRe dari seluruh Indonesia
Rabu, 8 Maret 2023 19:12 Wib
Pemkot Palembang targetkan nol kasus stunting pada 2023
Jumat, 20 Januari 2023 20:44 Wib
Musik yang "hits" di Indonesia sepanjang 2021
Rabu, 22 Desember 2021 9:18 Wib
"Teka-Teki Tika" jadi eksplorasi genre baru Ernest Prakasa
Jumat, 17 Desember 2021 10:56 Wib
Mengenal Dinda Kirana pemeran Yogurt dalam "Write Me A Love Song"
Selasa, 16 November 2021 10:00 Wib
Bennett A.K. ajak hidup seimbang lewang lantunan "Switch Sides"
Rabu, 3 November 2021 11:21 Wib
Pandemi munculkan genre musik baru & duet Vidi Aldiano - Tiara Andini
Sabtu, 2 Oktober 2021 9:54 Wib