Pejabat: Jasa pariwisata andalan tingkatkan kunjungan Wisatawan

id pariwisata, kunjungan, wisatawan, jasa pariwisata, Direktur Perundingan Perdagangan Jasa Kesehatan Kementerian Perdagangan, Herliza, ekonomi ASEAN

Pejabat: Jasa pariwisata andalan tingkatkan kunjungan Wisatawan

Dispora siap dongkrak PAD sektor pariwisata (Foto: antarasumsel.com/ Banu/den)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Sektor jasa kepariwisataan menjadi andalan untuk meningkatkan kunjungan wisatawan di suatu daerah karena potensi dan peluangnya cukup strategis, kata seorang pejabat.

"Banyak jasa pariwisata yang perlu dijual dan tinggal meningkat mutunya," kata Direktur Perundingan Perdagangan Jasa Kesehatan Kementerian Perdagangan Herliza di Palembang, Kamis.

Ia mengatakan apalagi Indonesia kaya dengan keindahan alam dan keanekaragaman budaya sehingga berpotensi besar dijadikan tempat wisata.

Dengan demikian, katanya, dalam menghadapi masyarakat ekonomi ASEAN potensi objek wisata yang ada sangat besar dikunjungi para wisatawan mancanegara.

Sehubungan itu, ujar dia, melihat potensi yang ada tersebut maka jasa pariwisata berpeluang besar sekaligus cukup strategis untuk dijual.

Jasa yang bisa dijual antara lain agen perjalanan, hotel dan lain sebagainya, ujar dia.

Namun, dengan adanya pasar bebas maka mutu pelayanan harus terus ditingkatkan supaya tidak kala bersaing, ujar dia.

Oleh karena itu sumber daya manusia harus ditingkatkan terutama bahasa karena kunjungan wisatawan dari berbagai negara banyak berkunjung.

Pentingnya sektor jasa dimaksimalkan karena dapat menggerakan pertumbuhan ekonomi, meningkatkan devisa dan juga menciptakan lapangan kerja, kata dia.

Oleh karena itu jasa tersebut terutama pelayanan harus ditingkatkan sehingga kunjungan wisatawan akan semakin meningkat, tambah dia.