Pengurus ski air dan pencak silat Kabupaten OKI dilantik

id ishak mekki, pengurus PSAWI Sumsel, ski air

Pengurus ski air dan pencak silat Kabupaten OKI dilantik

Ski Air (Foto Antarasumsel.com/Feny Selly)

Kayuagung (ANTARA Sumsel) - Pengurus Persatuan Ski Air dan Wakeboard Indonesia serta Ikatan Pencak Silat Indonesia Kabupaten Ogan Komering Ilir dilantik oleh Wakil Gubernur Sumatera Selatan H Ishak Mekki di GOR Perahu Kajang, Kayuagung, Rabu.

Kepengurusan PSAWI Kabupaten OKI masa bakti 2015-2019 diketuai oleh Wakil Bupati OKI Muhammad Rifai, sementara Ketua Umum IPSI OKI dijabat Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten OKI Aris Panani.

Ketua Umum Pengurus Provinsi PSAWI dan Pengurus Provinsi IPSI Sumatera Selatan Ishak Mekki mengatakan prestasi ski air dan silat kabupaten OKI sudah mencapai tingkat nasional hingga internasional.

Khusus untuk ski air, Pemerintah Kabupaten OKI menyediakan arena di Danau Teluk Gelam sehingga muncul seorang atlet andal Indra Hardinata yang sukses menjadi atlet nasional ski air.

"Saya meminta kepada pengurus ski air di OKI fokus mencetak atlet dalam mencetak atlet pengganti Indra," kata dia.

Mengenai cabor silat, mantan Bupati OKI selama dua periode ini juga mengaku bangga karena memiliki banyak perguruan yang sudah melahirkan atlet-atlet berprestasi.

"Indonesia harus bangga karena cabang olahraga silat merupakan warisan asli Indonesia, jadi jangan sampai kita dikalahkan negara-negara luar seperti Vietnam, Brunai yang justru belajar dari Indonesia," kata dia.

Sementara, Bupati Kabupaten OKI Iskandar menaruh harapan besar kepada seluruh pengurus PSAWI dan IPSI yang baru dilantik dalam meningkatkan prestasi olahraga di OKI.

"Jabatan ini adalah amanah dan harus memiliki jiwa ksatria serta jadikan ibadah. Selain itu harus tetap sportifitas dan jujur, mudah-mudahan prestasi ke depan bisa lebih baik lagi," kata dia.