Pemkab OKI manfaatkan "big data" kelola keuangan pemerintahan

id pemkab OKI,pemerintah kabupaten,pemerintah kabupaten oki,ogan komering ilir,sistem keuangan,kabupaten ogan komering ilir

Pemkab OKI manfaatkan "big data" kelola keuangan pemerintahan

Arsip - Bupati OKI Iskandar (kiri). (ANTARA/HO-Humas Pemkab OKI/20)

Kayuagung (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir memanfaatkan data yang besar “big data” dalam pengelolaan sistem keuangan pemerintahan daerah.

Bupati OKI Iskandar di Kayuagung, Kamis, mengatakan pemanfaatan untuk merespon perubahan yang terjadi saat ini yakni menuju kondisi normal baru di tengah pandemi COVID-19.

“Kami siap untuk tatanan normal baru itu dengan digitalisasi layanan publik termasuk dalam pengelolaan keuangan daerah,” kata dia.

Iskandar mengatakan pemkab saat ini fokus pada pengumpulan data aset pemerintah dengan memerhatikan ketersediaan data, aksesibilitas data, dan kualitas data.

Tujuan utamanya adalah untuk meningkatkan layanan pemerintah dalam peningkatan kualitas kebijakan publik, partisipasi masyarakat, dan pertumbuhan ekonomi melalui pemanfaatan big data pemerintah.

Membangun big data bagi semua instansi pemerintah tidak hanya membutuhkan teknologi Big Data dan infrastruktur Teknologi Informasi (TI) saja, tetapi juga membutuhkan kebijakan, tata kelola, dan kompetensi SDM terkait dengan pemanfaatan data pemerintah itu.

Kepala Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Sumsel Hary Purwaka dalam kesempatan berbeda, mengatakan BPK mendorong pemda untuk melakukan digitalisasi sistem keuangan daerah maupun digitilisasi dokumen pertanggungjawaban.

“Tentu upaya ini akan memudahkan pemda juga untuk melaksanakan transparansi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan daerah,” kata dia.