Persediaan beras di Sumsel cukup dan aman hadapi natal 2019

id Beras,berita sumsel, berita palembang, antara sumsel, antara palembang, antara hari ini, palembang hari ini,gudang beras,beras bulog

Persediaan beras di Sumsel cukup dan aman hadapi natal 2019

Dokumen: Kepala Gudang Bulog Serang Hendra memeriksa stok beras di Gudang Bulog Sub Divisi Regional Serang di Serang, Banten, Jumat (29/11/2019). ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman/ama

Palembang (ANTARA) - Persediaan beras di Sumatera Selatan cukup dan aman untuk menghadapi Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 karena dapat memenuhi kebutuhan hingga sepuluh bulan ke depan.

Pelaksana Tugas Kepala Dinas Perdagangan Sumsel Iwan Gunawan di Palembang, Selasa mengatakan, berdasarkan informasi dari Perum Bulog bersediaan beras mencapai 50.000 ton.

Keserterdiaan beras di Bulog tersebut aman hingga 10 bulan ke depan.

Oleh karena itu masyarakat tidak perlu khawatir akan kekurangan beras karena persediaan cukup banyak.

Meski telah memasuki musim penghujan, lanjut dia, pihaknya memastikan tidak akan mengganggu pasokan sembilan bahan pokok dari daerah di Sumsel serta di Pulau Jawa.

Hal ini karena sekarang jalan provinsi sudah baik ditambah juga adanya tol dari Lampung ke Palembang sehingga sembako tersebut lebih cepat sampai.

Dengan baiknya jalan sehingga pasokan tidak akan tersendat dari daerah lain menuju Palembang.

Selain beras kebutuhan pokok lainnya seperti gula, telur, cabai dan minyak goreng masih cukup banyak.

Namun walaupun demikian pihaknya tetap mengantisipasi mengenai persediaan kebutuhan pokok tersebut.

Pihaknya merencanakan melaksanakan operasi pasar bersama Perum Bulog bila harga mengalami lonjakan.

"Selain itu akan memantau perkembangan harga di pasar tradisional guna melihat perkembangan harga terutama kebutuhan bahan pokok," kata dia.

"Mudah-mudahan menjelang natal dan tahun baru nanti harga kebutuhan pokok tetap stabil dan tidak mengalami kenaikan yang berarti," tambah dia.