Warga Musirawas Utara diimbau waspadai serangan DBD

id warga musirawas utara, musirawas utara, deman berdarah dengue, demam berdarah, dbd, dinas kesehatan musirawas utara

Warga Musirawas Utara diimbau waspadai serangan DBD

Ilustrasi - Warga terserang DBD (FOTO ANTARA)

Musirawas Utara, (ANTARA Sumsel) - Pemerintah Kabupaten Musirawas Utara mengimbau kepada seluruh masyarakat daerah itu mewaspadai serangan nyamuk yang mengakibatkan Deman Berdarah Dengue.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Musirawas Utara Gusti Rohmani, Selasa menjelaskan, imbauan itu terkait jumlah warga terjangkit Deman Berdaarah Dengue (DBD) terus meningkat, terlebih musim hujan masih berlangsung.

Ia menjelaskan hingga saat ini jumlah warga Musirawas Utara terjangkit DBD tercatat sebanyak 33 orang, namun belum ada yang meninggal dunia, jumlah itu diprediksi masih akan bertambah.

Dari tujuh kecamatan di wilayah itu paling banyak terjangkit DBD ada warga di Kecamatan Karang Jaya karena daerah itu sangat luas rawa-rawa sebagai sarang nyamuk.

Jumlah pasien yang tengah dirawat itu, untuk warga Kecamatan Karang jaya saja tercatat 15 orang, sedangkan kecamatan lainnya rata-rata dibawah sepuluh orang.

Dari jumlah pasien yang ada sekarang tidak menutup kemungkinan akan bertambah, karena data tersebut merupakan data sementara dari beberapa Puskesmas.

Sedangkan data dari Puskesmas yang lain belum masuk, disamping kondisi cuaca sekarang masih musim hujan dan rumah penduduk banyak berada di pingiran genangan air, ujarnya.

Seorang Staf P2P Dinas Kesehatan Kabupaten Musirawas, Reski menyebutkan, seluruh pasien DBD yang dirukuk ke rumah sakit akan menjadi prioritas pelayanannya, di samping pasien penyakit lain yang kritis.

Untuk menekan jumlah warga yang terjangkit DBD itu, Dinas kesehatan setempat sudah melakukan berbagai upaya antara lain pengasapan (fogging) dan memebrikan abate kepaa masyarakat.

Selain itu melakukan sosialisasi menguras, menutup dan mengubur (3M). Segala upaya sudah dilakukan oleh petugas di lapangan dan mudah-mudahan berhasil dengan baik, ujarnya.