Ratusan polisi disiapkan antisipasi konflik pemilu di Musirawas

id Pemilu ,Polisi ,Musi Rawas,Konflik pemilu, caleg

Ratusan polisi disiapkan antisipasi  konflik pemilu di Musirawas

Kapolres Mura AKBP Danu Agus Purnomo di Musi Rawas saat pelaksanaan apel pagi, Selasa. (ANTARA/HO-Polres Musi Rawas)

Palembang (ANTARA) -

Sebanyak 300 lebih anggota kepolisian Polres Musirawas (Mura), Sumatera Selatan, disiapkan untuk pengamanan pemilu 2024 di daerah itu.
Kapolres Musirawas AKBP Danu Agus Purnomo, di Musirawas, Selasa, mengatakan pada pelaksanaan Pemilu 2024, pihaknya akan mengerahkan dua pertiga kekuatan personel artinya lebih kurang sekitar 304 anggota yang dikerahkan, kemudian dibantu dari Batalyon B Pelopor Petanang, Satuan Brimob Polda Sumatera Selatan (Sumsel), TNI (Kodim 0406 Lubuklinggau), Subdenpom II/4-5 Lubuklinggau, serta Pemkab Mura meliputi dinas terkait.
Ia menambahkan sebanyak 14 kecamatan di Mura pada Pemilu 2019 memang saat rekapitulasi ada mengarah ke hal negatif yakni di wilayah Muara Lakitan dan Muara Kelingi.

Hal tersebut menjadi perhatian lebih bagi kepolisian Mura untuk mengamankan Pemilu 2024, meskipun saat ini di Sumatera Selatan tidak ada konflik.

"Saat ini Sumsel zero konflik. Namun tentunya kami berharap walaupun dalam kategori tersebut ini tidak membuat kami lengah, kami tetap berusaha menciptakan situasi aman, damai, kondusif dan sejuk," terangnya.
Ia menambahkan berbagai persiapan pengamanan telah dilaksanakan seperti rakor lintas sektoral, diskusi terpumpun, dan simulasi sispamkota.
"Semua sudah di simulasikan mulai dari kondisi keseharian, pencoblosan, situasi di TPS, situasi di kantor KPU, kemudian tiba-tiba ada kejadian yang sifatnya kontijensi, sampai kami didukung oleh rekan-rekan dari Brimob, ini tentunya langkah-langkah pengamanan yang kita lakukan," katanya.
Ia meminta masyarakat karena mendukung kegiatan ini, karena Polri-TNI, dan pemerintah daerah tidak bisa melaksanakan sendiri, namun perlu dukungan semua pihak termasuk penyelenggara pemilu dan kontestasi pemilu 2024 agar pesta demokrasi dapat berlangsung sukses di Kabupaten Musirawas.
"Kami berharap 2023-2024 ini situasinya bisa berubah dan kami juga memaksimalkan pengamanan diseluruh wilayah bisa tercapai," tutupnya.