Polresta imbau Pemkot tak rayakan pesta rakyat

id kapolresta, sabarudin ginnting

Polresta imbau Pemkot tak rayakan pesta rakyat

Kapolersta Palembang Kombes Pol Sabaruddin Guinting (Foto Antarasumsel.com/Fenny Selly)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Kapolresta Palembang Kombes Pol Sabaruddin Ginting mengimbau pemkot setempat tidak menyelenggarakan pesta rakyak menyambut tahun baru, karena kerap terjadi tindak kriminal.

"Pesta rakyat yang biasanya dilaksanakan di Plaza Benteng Kuto Besak kerap mendorong terjadi tindakan kriminial, seperti perkelahian dan kelakuan brutal lainnya," katanya ketika rapat koordinasi kamtibmas di Palembang, Selasa.

Menurut dia, hampir setiap tahun dilaksanakan pesta rakyat di Plaza BKB.

Setiap tahun juga, kasus saling bacok ditangani polresta karena itu idealnya kegiatan pesta rakyat tidak dilaksanakan.

Karena itu, idealnya pesta rakyat diganti dengan kegiatan positif, seperti zikir akbar.

Dimana, sebenarnya zikir akbar telah dilaksanakan pemkot setempat di Masjid Agung yang kemudian dilanjutkan dengan pesta rakyat.

Dia menjelaskan, kalau pemkot tidak memfasilitasi pesta akhir tahun masyarakat dipastikan akan tetap berpesta di pemukiman-pemukiman.

Anggota kepolisian wajib menjaga keamanan dengan berkeliling ke pemukiman-pemukiman.

Wakil Wali Kota Palembang Harnojoyo mengatakan pihaknya tentu akan segera berkoordinasi terkait dengan pelaksanaan pesta rakyat.

Imbauan memperluas pelaksanaan zikir menyambut tahun baru tentunya masukan yang sangat bagus mendukung suasana kondusif, katanya.