Warga Ogan Komering Ulu meriahkan tahun baru Islam

id tahun baru islam,berita sumsel,berita palembang,berita antara,pentas seni guna peringatan Tahun Baru,umat islam,Bupati OKU,Kuryana Aziz

Warga Ogan Komering Ulu meriahkan tahun baru Islam

Ribuan warga melakukan zikir akbar Tahun Baru Hijriah 1 Muharram 1440 H. (ANTARA FOTO/Feny Selly/Ang/18)

Baturaja (ANTARA News Sumsel) - Warga Kabupaten Ogan Komering Ulu dan peserta dari majelis taklim memeriahkan pawai ta`aruf dan pentas seni guna peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1440 Hijriyah.

"Kegiatan ini digelar dalam rangka syiar Islam dan untuk memeriahkan tahun baru Islam 1440 Hijriyah," kata Ketua Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Ogan Komering Ulu (OKU) Rahmat Subeki di Baturaja, Sumatera Selatan, Selasa.

Kegiatan yang digelar dalam rangka memeriahkan tahun baru Islam ini diikuti ribuan peserta yang berasal dari Majelis Taklim, TK/TPA, pelajar dan masyarakat umum se Kabupaten OKU dengan start di depan pendopo rumah kabupaten hingga finis di Taman Kota Baturaja.

Ia mengatakan pawai ta`aruf dan pentas seni Islam ini merupakan puncak kemeriahan peringatan tahun baru Islam.

Sebelumnya untuk menyemarakkan tahun baru Islam ini, BKPRMI OKU juga telah menggelar kegiatan perlombaan gebyar 1 Muharram yang telah dimulai sejak satu bulan lalu di setiap kecamatan di OKU.

"Dari kupon yang kita bagikan berjumlah 11 ribu kupon itupun masih ada peserta yang tidak kebagian," tegasnya.

Sementara itu, Bupati OKU Kuryana Aziz secara terpisah mengaku sangat mengapresiasi kegiatan yang telah digelar oleh BKPRMI OKU ini.

Menurut dia, kegiatan tersebut merupakan hal yang positif untuk mensyiarkan Islam.

Kuryana mengatakan, peringatan Tahun Baru Islam ini tidak ada bedanya dengan peringatan tahun baru masehi.

Namun, kata dia, peringatan tahun baru Islam ini kadang terlupakan oleh masyarakat, padahal seharusnya sebagai umat muslim sangat baik untuk membesarkan dan mensyiarkan Islam.

"Harusnya peringatan tahun baru masehi dan Islam jangan dibedakan, saya sangat mengapresiasi sekali dengan kegiatan yang telah dilaksanakan setiap tahun ini," ujarnya.