Pemprov minta masyarakat beli sembako sesuai kebutuhan

id pemprov sumsel, disperindag sumsel, kadisperindag sumsel, permana, sembako, bahan pokok

Pemprov minta masyarakat beli sembako sesuai kebutuhan

Ilustrasi - Sejumlah petugas dari Perum Bulog Divre III Sumatera Selatan melayani pembeli saat operasi pasar sembako di Palembang, Sumatera Selatan, Rabu (8/6). (Foto Antarasumsel.com/Nova Wahyudi/16/den)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan minta masyarakat dalam membeli barang kebutuhan pokok disesuaikan dengan kebutuhan dan jangan berlebihan.

Belilah sembilan barang kebutuhan pokok (sembako) sesuai dengan kebutuhan dan jangan berdasarkan keinginan, kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Sumsel, Permana di Palembang, Kamis.

Dia mengatakan, bila mengutamakan keinginan dan bukan kebutuhan maka belanja bisa berlebihan yang dampaknya akan memicu kenaikan harga di pasaran.

Menurut dia, warga tidak perlu membeli sembako berlebihan, karena persediaan di daerah ini cukup.

Memang, lanjut dia, untuk daging masih didatangkan dari luar karena persediaan sapi di daerah ini jumlahnya masih kurang, serta rumah potong hewan Gandus kapasitasnya.

Bahkan, Sumsel mendapat jatah operasi pasar daging dari pemerintah pusat, supaya harga di pasaran kenaikannya tidak terlalu tinggi memberatkan masyarakat, katanya.

Pemerintah hanya mempasilitasi dan memenuhi persediaan kebutuhan bahan pokok di pasaran, sehingga kebutuhan masyarakat selama Ramadan dan menghadapi Idul Fitri terpenuhi, di samping harga di pasaran tidak mengalami kenikan terlalu tinggi, kata dia.

Mengenai harga di pasaran, diserahkan kepada mekanisme pasar sehingga harganya bisa saja tinggi, namun diharapkan kenaikan dalam batas wajar supaya tidak memberatkan masyarakat golongan menengah ke bawah, kata Permana. (U005)