Pangdam: berlatih harus dijadikan kebutuhan pokok

id pangdam II/Sriwijaya, Purwadi Mukson, prajurit tni, latihan tni, bintara,

Pangdam: berlatih harus dijadikan kebutuhan pokok

Pangdam II/Sriwijaya Mayor Jenderal TNI Purwadi Mukson (Foto Antarasumsel.com/Feny Selly/16/den )

Palembang, (ANTARA Sumsel) - Pangdam II/Sriwijaya Mayor Jenderal TNI Purwadi Mukson mengatakan bahwa berlatih dan belajar harus menjadi kebutuhan dasar bagi prajurit dalam jajarannya.

Hal itu karena berlatih dan belajar sebagai upaya dalam meningkatkan profesional para prajurit, kata Pangdam saat menutup pendidikan pertama 169 Bintara prajurit karier dalam pernyataan tertulis, di Rindam Lahat, Rabu.

Pangdam mengatakan berlatih dan pendidikan berlangsung seumur hidup dan hanyalah dengan itu akan mampu meningkatkan kualitas prajurit.

Apalagi Bintara sebagai tulang punggung satuan dalam melaksanakan tugas yang diemban, kata dia.

Bukan itu saja tetapi warna satuan sangat ditentukan Bintara sehingga kemampuan prajurit sangat diutamakan, ujar dia.

Pangdam mengingatkan bahwa setelah dilantik tersebut maka status akan berubah atau menjadi prajurit TNI dengan aturan yang ada.

"Saudara telah terikat dengan aturan yang ada sehingga itu harus dipegang," katanya.

Jadi kedisiplinan harus diutamakan baik saat tugas maupun dalam kehidupan bermasyarakat, kata Pangdam.

Pangdam juga minta kepada Danrindam untuk melakukan evaluasi secara jujur dan menyeluruh sebagai langkah pembenahan terhadap pendidikan guna meningkatkan kualitas penyelenggaraan di masa mendatang.

Itu penting mengingat prajurit harus semakin profesional terutama dalam melaksanakan tugas, tambah dia.