BNPB jamin ketersediaan logistik penanganan banjir Sumatera Selatan

id banjir sumatera selatan,dana siap pakai,bantuan bencana banjir,BNPB

BNPB jamin ketersediaan logistik penanganan banjir Sumatera Selatan

Deputi Bidang Logistik dan Peralatan BNPB Lilik Kurniawan memeriksa kondisi logistik untuk penanganan bencana banjir di gudang logistik BPBD Sumatera Selatan, Ahad (21/1/2024). (ANTARA/HO-BNPB)

Jakarta (ANTARA) - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) memastikan bantuan logistik tercukupi untuk penanganan banjir yang merendam hampir seluruh wilayah di Sumatera Selatan.
 
Deputi Bidang Logistik dan Peralatan BNPB Lilik Kurniawan mengatakan penanganan bencana adalah tugas bersama di mana selain BPBD perlu adanya keterlibatan unsur pentaheliks.
 
"Penanganan bencana adalah tugas kita bersama, tidak hanya BPBD, namun juga melibatkan unsur pentaheliks mulai dari pemerintah daerah, sektor swasta, akademisi, dunia usaha, masyarakat, LSM, ormas, dan relawan," ujarnya dalam keterangan di Jakarta, Ahad.
 
Pada 21 Januari 2024, Lilik melakukan pengecekan langsung stok barang bantuan gudang logistik BPBD Sumatra Selatan. Bantuan itu digunakan untuk membantu pemenuhan kebutuhan dasar warga terdampak banjir.
 
 
BNPB menyalurkan dana siap pakai untuk mendukung operasional penanganan banjir kepada 10 kabupaten/kota di Sumatra Selatan yang telah menetapkan status siaga darurat maupun tanggap darurat.
 
Bantuan dana siap pakai tersebut sebesar Rp1,85 miliar lengkap dengan dukungan logistik dan peralatan.