Basarnas temukan jasad korban tenggelam di Sungai Ogan

id Korban tenggelam, Sungai Ogan, perahu karet, Basarnas, BPBD OKU

Basarnas temukan jasad korban  tenggelam di Sungai Ogan

Jasad korban tenggelam di Sungai Ogan dibawa ke rumah duka, Jumat. (ANTARA/Edo Purmana/23)

Baturaja (ANTARA) - Tim Basarnas pada Jumat sekitar pukul 15.20 WIB akhirnya menemukan jasad Nando (11), korban hanyut di Sungai Ogan, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan.

"Setelah dilakukan pencarian selama 24 jam akhirnya hari ini jasad korban berhasil ditemukan," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Ogan Komering Ulu Hemni Rusdi di Baturaja, Jumat.

Jenazah Nando ditemukan mengambang di sungai perbatasan Tanjung Kemala, persisnya di dekat pabrik tahu atau berjarak sekitar 700 meter dari lokasi awal korban tenggelam.

Tim gabungan yang terdiri dari BPBD OKU, Basarnas Palembang, dan warga setempat telah melakukan pencarian selama 24 jam sejak korban dinyatakan hilang pada Kamis (24/8).