Sekda Sumsel minta pelayanan publik ditingkatkan

id nasrul umar,sekda sumsel,pelayanan publik,pelayanan satu pintu,berita sumsel,berita palembang

Sekda Sumsel minta pelayanan publik ditingkatkan

Sekda Sumsel Nasrun Umar pimpin rapat. (ANTARA Sumsel/Ujang Idrus/Ang/17)

Palembang (ANTARA News Sumsel) - Sekretaris Daerah Sumatera Selatan Nasrun Umar minta kepada pegawai dalam jajarannya untuk meningkatkan pelayanan publik karena provinsi tersebut selama ini sudah baik.

Bahkan daerah ini pernah mendapatkan pelayanan terbaik kedua nasional sehingga itu harus dipertahankan dan ditingkatkan, kata Sekda di Palembang, Senin.

Jadi Dinas Pelayanan Terpadu Satu Pintu pernah meraih penghargaan dan itu harus ditingkatkan, ujar dia.

Ia mengatakan, apalagi pelayanan publik termasuk di Sumsel selalu menjadi sorotan sehingga pelayanan harus menjadi perhatian khusus bagi pihaknya.

Oleh karena itu pelayanan harus selalu ditingkatkan apalagi pegawai negeri sebagai pelayan bagi masyarakat, ujar dia.

Memang, lanjut dia, pelayanan publik di provinsi Sumsel sudah baik tetapi perlu dimaksimalkan lagi.

Yang jelas, Pemerintah Provinsi Sumsel terus berupaya agar pelayanan publik semakin baik, ujar dia.

Apalagi Sumsel akan menjadi tuan rumah Asian Games sehingga pelayanan harus semakin maksimal sehingga daerah ini semakin diperhitungkan, kata dia.

Memang secara keseluruhan untuk di Sumsel tugas dan wewenang ada batasan antara Pemerintah Provinsi dengan kabupaten dan kota sehingga pihaknya kadang - kadang hanya bersifat mengimbau.

Oleh karena itu pihaknya mengajak seluruh pegawai yang ada untuk meningkatkan kinerja terutama dalam pelayanan kepada masyarakat sehingga daerah ini semakin terdepan, tambah dia.