Wali Kota Palembang beri bantuan pendidikan bagi siswa tak mampu

id wali kota, harnojoyo

Wali Kota Palembang beri bantuan pendidikan bagi siswa tak mampu

Wali Kota Palembang Harnojoyo berfoto bersama penerima bantuan biaya pendidikan di Palembang, Rabu (11/5). (IST)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Wali Kota Palembang Harnojoyo memberikan bantuan biaya pendidikan kepada 60 siswa berprestasi, Rabu, yang merupakan hasil kerja sama dengan Palembang Women Clubs.

Pemberian bantuan ini dalam rangka memperingati Hari kartini dan Hardiknas.

Harnojoyo mengungkapkan dirinya sangat mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh PWC Kota Palembang.

"Saya berikan apresiasi kepada PWC atas kepeduliannya terhadap dunia pendidikan, ini sesuatu yang sangat positif, terimakasih banyak mudah-mudahan dapat bermanfaat bagi para siswa dan siswi penerima bantuan," kata Harnojoyo.

Dalam kesempatan ini tidak lupa Harnojoyo memberikan semangat kepada siswa siswi yang hadir untuk terus meraih prestasi.

"Ditangan anak-anakku inilah masa depan bangsa ini berada, maka dari itu teruslah belajar dan raih prestasi setinggi mungkin, kesuksesan anak-anak sekalian terletak pada usaha kalian sendiri, kami hanya memberikan motivasi dan bantuan agar kalian bertambah semangat dalam belajar," kata Harnojoyo.

Ketua Palembang Women Clubs (PWC) Kota Palembang Indrianti menjelaskan PWC ini merupakan organisasi perkumpulan wanita dari berbagai profesi,

"Saat ini program kami memberikan bantuan kepada para siswa siswi ini sebesar 1 juta perorang sebanyak 60 siswa, semoga dapat bermanfaat," kata Indrianti.