Klinik wirausaha sukses dibuka di "Smesco Festival"

id klinik wirausaha, wirausaha, umkm, ukm, ikm, koperasi, smeco festival 2015, ibm, bank mandiri

Klinik wirausaha sukses dibuka di "Smesco Festival"

Ilustrasi (Foto Antarasumsel.com/ Evan Ervani/15)

....Dalam klinik atau bursa kewirausahaan ini kami juga menyajikan program dan kebijakan pengembangan kewirausahaan dalam 'stand' khusus....
Jakarta, (ANTARA Sumsel) - Klinik kiat untuk menjadi wirausaha sukses dibuka dalam ajang pameran produk UKM "Smesco Festival 2015" yang digelar 1-4 Oktober 2015 di Jakarta Convention Center (JCC).

Deputi Bidang Pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) Prakoso BS di Jakarta, Jumat, mengatakan dalam rangkaian acara "The 13th Smesco Festival 2015" pihaknya memfasilitasi bursa kewirausahaan dan "talkshow" sebagai klinik kiat menjadi wirausaha sukses.

"Kami telah mempersiapkan talkshow dengan tema kiat-kiat menjadi wirausaha sukses," tuturnya.

Sejumlah pembicara dari lembaga atau wirausaha sukses pun dihadirkan agar mampu menginspirasi peserta yang datang.

Sejumlah pengusaha sukses dan inspirator yang akan menjadi pembicara di antaranya dari IBM dan Bank Mandiri.

"Dalam klinik atau bursa kewirausahaan ini kami juga menyajikan program dan kebijakan pengembangan kewirausahaan dalam 'stand' khusus," ucapnya.

Pihaknya mengacu pada topik wirausaha yang selama ini sudah dikembangkan yakni "Daripada Wira Wiri Cari Kerja Lebih Baik Jadi Wirausaha."
Smesco Festival kali ini akan memamerkan produk-produk unggulan (best of the best) KUKM Indonesia pilihan kurator profesional di bidangnya, sehingga Smesco Festival diharapkan menjadi Icon dan Identitas Pameran Koperasi dan UKM Indonesia yang selalu ditunggu-tunggu, ujarnya.

Secara khusus pada kegiatan kali ini akan disediakan Paviliun lintas Kementerian dan Lembaga berupa klinik-klinik konsultasi dan pendampingan.

Beberapa di antaranya yakni klinik Penumbuhan Kewirausahaan (Kemenpora, Kemenaker, Kementerian KKP), Akses Pembiayaan (BRI,BNI, Bank Mandiri, Bukopin, PNM, Jamkrindo, Askrindo), Sertifikasi HKI (Kemenkum dan HAM), "Branding" dan "Packaging" (Kemenperin, Kemendag), Standarisasi dan Sertifikasi Halal, SNI dan ISO (LPPOM-MUI, BSN), Keamanan Pangan (BPOM), Antisipasi Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) dan Kiat-Kiat Ekspor (Kemendag, LPEI).