Belajar dari bencana alam di Natuna untuk mengurangi risiko

id Bencana,berita palembang, berita sumsel,NATUNA,BPBD,rawan kebakaran,tanah longsor,banjir,air rob Oleh Muhamad Nurman

Belajar dari bencana alam di Natuna untuk mengurangi risiko

Pencarian korban longsor Serasan pada Maret 2023. ANTARA/HO-Basarnas Natuna

Menurut hasil riset dari peneliti perguruan tinggi negeri itu, Nour Chaidir, semua wilayah di Natuna berpotensi mengalami bencana
Mitigasi
 
Kejadian bencana yang kerap melanda Natuna menjadi perhatian khusus Pemkab Natuna. Pada tahun 2024, BPBD Natuna memfokuskan anggaran untuk kegiatan mitigasi bencana.
 
BPBD merancang berbagai kegiatan edukasi dalam bentuk sosialisasi degan fokus materi kebencanaan.
 
Sosialisasi diberikan kepada masyarakat di wilayah rawan bencana agar mereka bisa mengenali potensi bencana yang terjadi di wilayahnya.
 
Masyarakat harus diajarkan hidup berdampingan dengan bencana mengingat bencana tidak bisa dihindari, namun risikonya bisa diminimalkan melalui mitigasi yang akurat.
 
BPBD Natuna juga mengedukasi kebencanaan sejak dini kepada para pelajar agar mereka bisa mengetahui cara menyelamatkan diri saat menghadapi bencana.
 
Edukasi yang diberikan difokuskan pada aspek pencegahan agar tidak jatuh korban ketika terjadi bencana.

Ketika masyarakat sadar akan bahaya bencana, mereka mulai peduli dengan lingkungan dan pada akhirnya risiko dari bencana bisa diminimalkan.
 
Selain memberikan edukasi ke masyarakat, arah pembangunan di Natuna juga sudah mulai mengarah ke mitigasi bencana. Pemkab berkolaborasi dengan Balai Wilayah Sungai Sumatera untuk memperbesar aliran sungai agar air bisa mengalir dengan lancar sehingga tidak menyebabkan banjir.
 
Banjir kerap terjadi di Natuna karena aliran sungai pada saat musim hujan tidak bisa mengalur lancar, bahkan jika hujan deras terjadi bersamaan dengan air pasang, maka akan terjadi banjir.
 
Ketika bencana alam tidak bisa dihindarkan, mitigasi menjadi penting mengingat dari cara seperti inilah risiko kehilangan nyawa dan kerugian harta bisa diminimalisasi.