Dishub antisipasi kecelakaan lintas sungai Musi akibat kabut asap

id Kabut asap ,Sungai Musi ,Dishub,berita sumsel, berita palembang,kecelakaan kapal,Dishub Kota Palembang

Dishub antisipasi kecelakaan  lintas sungai Musi akibat kabut asap

Pelabuhan Sungai Musi 16 Ilir Palembang. (ANTARA/ M Imam Pramana)

Sementara itu Efran seorang pengemudi speedboat mengatakan dengan adanya permasalahan kabut asap ini meskipun tak ada kaitannya dengan jumlah penumpang, namun ia khawatir dengan kecelakaan lalu lintas perairan.
 
Menurutnya jarak pandang di Sungai Musi saat ini hanya sekitar lima hingga sepuluh meter.
 
"Jarak pandang terganggu dari wilayah Jalur, Banyuasin hingga ke Kota Palembang karena kabut asap ini sangat tebal. Kami hanya bisa melihat lima hingga 10 meter," katanya.
 
Ia berharap kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Sumsel cepat berakhir sehingga kabut asap tidak lagi mengganggu udara Kota Palembang dan alur perairan Sungai Musi.