RAPBD perubahan Sumsel 2016 Rp7,603 triliun

id gubernur sumsel, alex noerdin, rapbd sumsel, rapbd perubahan sumsel, apbd sumsel, dprd sumsel

RAPBD perubahan Sumsel 2016 Rp7,603 triliun

Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin (Foto Antarasumsel.com/Nova Wahyudi/15/den)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Rancangan anggaran pendapatan dan belanja daerah perubahan Sumatera Selatan 2016 sebesar Rp7,603 triliun yang mengalami peningkatan sebesar 5,80 persen bila dibandingkan dengan APBD induk.

Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin menyampaikan hal itu pada rapat paripurna XVIII tentang perubahan APBD tahun anggaran 2016 di Palembang, Selasa.

Menurut dia, pada perubahan APBD Sumsel tahun 2016 ini dilakukan penyesuaian atas pendapatan, belanja dan pembiayaan.

Pendapatan semula Rp7,036 triliun menjadi Rp7,569 triliun atau bertambah Rp532,8 miliar atau sekitar 7,57 persen, katanya.

Selanjutnya belanja daerah pada APBD induk 2016 sejumlah Rp5,763 triliun menjadi Rp6,025 triliun, jadi bertambah sebesar Rp261,42 miliar atau naik 4,54 persen.

Ia mengatakan, hal itu terjadi pada belanja tidak langsung bertambah Rp187,3 miliar dan belanja langsung bertambah Rp74 miliar lebih.

Kemudian untuk penerimaan pembiayaan daerah pada APBD induk tahun anggaran 2016 sebesar Rp150 miliar menjadi Rp34,288 miliar pada perubahan tahun anggaran 2016, jadi berkurang sebesar Rp115,711 miliar yang berasal dari sisa lebih perhitungan anggaran tahun lalu dan piutang Sumsel.

Sementara, lanjutnya untuk pengeluaran pembiayaan semula sebesar Rp1,423 triliun menjadi Rp1,578 triliun pada perubahan APBD tahun 2016, jadi bertambah sejumlah Rp155,7 miliar.

"Oleh karena itu, kami mengajak anggota dewan yang tergabung dalam komisi-komisi untuk bersama-sama membahas secara detail dengan mitra terkait dan melakukan penyempurnaan guna disepakati bersama sehingga perubahan APBD 2016 dapat ditetapkan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan," katanya.