Polisi turunkan dua ribu lebih personel untuk Aksi Bersama Desa

id apdesi jakarta,Asosiasi Kepala Desa,Aksi Bersama Desa,Gedung DPR,berita palembang, berita sumsel

Polisi turunkan dua ribu lebih personel untuk Aksi Bersama Desa

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro menggelar apel persiapan untuk amankan Aksi Bersama Desa di Gedung DPR/MPR RI, Jakarta Pusat. ANTARA/HO-Humas Polres Metro Jakpus.

Jakarta (ANTARA) - Polisi menerjunkan sedikitnya 2.730 personel gabungan untuk mengamankan Aksi Bersama Desa Jilid IV oleh Asosiasi Kepala Desa dan Perangkat Desa di depan Gedung DPR/MPR RI, Jakarta Pusat.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro saat dikonfirmasi di Jakarta, Selasa, mengatakan sejumlah personel tersebut terdiri dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Pusat, TNI, Pemda DKI dan instansi terkait.

Sementara aksi unjuk rasa tersebut, katanya, digelar dalam rangka meminta kejelasan dan keberlanjutan masa jabatan kades yang semula enam tahun menjadi sembilan tahun.

Selain itu, terkait dengan jumlah tambahan anggaran dana desa.

"Personel nantinya akan ditempatkan di sejumlah titik di sekitar DPR," katanya.

Ia juga menyebutkan, hasil evaluasi aksi unjuk rasa sebelumnya, massa melakukan aksi bakar ban, menutup jalan tol dan merusak pagar Gedung DPR.