Kuota haji Kabupaten OKU Selatan tahun 2024 capai 249 orang

id Kuota haji, tanah suci, biaya haji, JCH lansia, Kemenag OKU Selatan

Kuota haji Kabupaten OKU Selatan  tahun 2024 capai 249 orang

Wakil Bupati OKU Timur Adi Nugraha Purna Yudha menyambut kedatangan jamaah haji di Lapangan Sepak bola KONI Belitang. (ANTARA/Edo Purmana/Arsip)

Nama-nama calon jamaah haji yang berhak berangkat tahun ini sedang dalam proses verifikasi dan pengumpulan berkas, seperti KTP, KK, Akta Kelahiran, dan Buku Nikah sesuai dengan urutan prioritas.

"Proses verifikasi data JCH sedang berlangsung, termasuk 11 orang jamaah lansia dari total 249 peserta," katanya.

Terkait hal itu, ia mengimbau masyarakat untuk tetap bersabar dan menunggu informasi lebih lanjut, serta menjaga kesehatan sebelum diberangkatkan ke Tanah Suci Mekah.

Bagi mereka yang telah menantikan kesempatan berangkat haji selama bertahun-tahun, penting untuk tidak membiarkan masalah kesehatan menghalangi rencana tersebut.

Sebab, kata dia, jika ada gangguan kesehatan yang menghambat, pelunasan biaya haji menjadi kunci keberangkatan yang harus diprioritaskan.

"Karena mungkin sudah menunggu waktu sekian tahun untuk bisa berangkat haji. Jangan sampai ketika dites kesehatannya ada gangguan sehingga bisa menghalangi keberangkatannya nanti," ujarnya.*