KPU OKU targetkan partisipasi pemilih 86 persen pada Pemilu 2024

id Partisipasi pemilih, Pemilu 2024, KPU OKU, kotak suara

KPU OKU targetkan partisipasi  pemilih 86 persen pada Pemilu 2024

Ketua KPU OKU Naning Wijaya. ANTARA/Edo Purmana


"Dengan demikian, tingkat partisipasi masyarakat ikut meningkat karena pemilih makin sadar tentang pentingnya menyalurkan hak suaranya saat pemilu serentak nanti," tegasnya.

Sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan bahwa pemilihan anggota legislatif (pileg) dan pilpres akan serentak pada tanggal 14 Februari 2024.

Untuk metode pencoblosan, lanjut dia, sesuai dengan aturan masih memakai sistem mencoblos dengan menggunakan paku. Logistik pemilu ini sudah disiapkan KPU di setiap tempat pemungutan suara (TPS).

Begitu pula untuk kotak suara tetap menggunakan kardus. Namun, pihaknya akan melapisinya dengan plastik guna mencegah agar kotaknya tidak rusak saat terkena air hujan.

"Mari kita berdoa bersama agar pemilu serentak pada tahun 2024 berjalan aman, lancar, jujur, dan adil," ujarnya.