Baturaja (ANTARA) - Penjabat Bupati Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan, Teddy Meilwansyah mengajak masyarakat di wilayahnya agar ikut menyukseskan Pemilihan Umum (Pemilu) dengan menggunakan hak pilihnya pada 14 Februari 2024.
"Pada Pemilu 14 Februari 2024 semua masyarakat harus datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk mencoblos. Apalagi bagi kaum milenial karena enggak keren kalau golput," kata Teddy di Baturaja, ibu kota Kabupaten OKU, Selasa.
Ia mengatakan, semua kalangan masyarakat termasuk kaum milenial yang memiliki hak pilih harus ikut menyukseskan pemilu karena bagian dari partisipasi dalam menentukan masa depan bangsa lima tahun ke depan.
Semua komponen bangsa harus bekerja sama untuk menjadi pemilih yang cerdas.