Bus Ranau Indah masuk jurang di Lampung Barat
Lampung Barat (ANTARA) - Personel kepolisian dari Polsek Sumberjaya, Polres Lampung Barat, mengevakuasi bus Ranau Indah yang mengalami kecelakaan tunggal dan masuk jurang sedalam 50 meter di Jalan Lintas Nasional Lintas Liwa, tepatnya di Pekon Padang Tambak, Kecamatan Way Tenong, Kabupaten Lampung Barat.
Kapolsek Sumberjaya AKP Rekson Syahrul saat dihubungi dari Lampung Selatan, Senin, mengatakan, peristiwa terjadi sekitar pukul 03.00 WIB. Bus tersebut berpenumpang 18 orang.
"Personel Lantas Polsek Sumber Jaya, Pospol Way Tenong atau Pajar Bulan segera ke TKP untuk melakukan pengamanan TKP, pengaturan lalu lintas, evakuasi korban ke puskesmas dan mendata korban," kata dia.
Kapolsek Sumberjaya AKP Rekson Syahrul saat dihubungi dari Lampung Selatan, Senin, mengatakan, peristiwa terjadi sekitar pukul 03.00 WIB. Bus tersebut berpenumpang 18 orang.
"Personel Lantas Polsek Sumber Jaya, Pospol Way Tenong atau Pajar Bulan segera ke TKP untuk melakukan pengamanan TKP, pengaturan lalu lintas, evakuasi korban ke puskesmas dan mendata korban," kata dia.