Sekda Palembang tinjau persiapan JKPI

id jkpi,acara jaringan kota pusaka indonesia,sekda palembang,acara jpki,berita palembang,jaringan pusaka

Sekda Palembang tinjau persiapan JKPI

Sekda Kota Palembang Ratu Dewa meninjau kesiapan pergelaran JKPI, di Palembang, Selasa (1/11/2022). (ANTARA/Ahmad Rafli)

Palembang (ANTARA) - Sekretaris Daerah Kota Palembang Ratu Dewa meninjau lokasi kegiatan acara Jaringan Kota Pusaka Indonnesia (JKPI) yang akan berlangsung di kawasan Benteng Kuto Besak, 2-5 November 2022.

"Di lokasi tersebut sudah ada gapura, tenda, dan panggung mulai terpasang. Pada acara JKPI ini, kami pusatkan juga di kawasan Benteng Kuto Besak (BKB) dan Museum SMB II,” kata dia setelah meninjau lokasi acara JKPI di Palembang, Sumatera Selatan, Selasa.

Dia menjelaskan acara tersebut menampilkan berbagai kegiatan kesenian khas Kota Palembang dengan menggandeng Dewan Kesenian Palembang.

“Bakal ada karnaval, pentas seni permainan tradisional dan puncak malam delegasi berkumpul dengan pakaian adat daerah masing-masing dari seluruh Indonesia,” jelasnya.

Ia menjelaskan ada juga beberapa hal yang menjadi perhatian agar dapat mengoptimalkan pergelaran JKPI tersebut.

"Mulai dari kebersihan, penataan lampu di malam hari, parkir, dan juga pedagang yang berjualan juga ditertibkan yakni digeser ke sebelah BKB agar dapat melancarkan acara ini," kata Dewa.

Ketua Dewan Kesenian (DKP) Palembang Iqbal Rudianto menyebutkan dari setiap agenda yang dilaksanakan JKPI akan melibatkan kesenian khas Kota Palembang.

“Mulai dari penyambutan delegasi di bandara, acara di Rumah Dinas Wali Kota Palembang, sementara rakernas berlangsung di hotel dan di BKB akan ditampilkan kebudayaan khas Palembang,” katanya.

 Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Sekda Palembang tinjau persiapan kegiatan JKPI