DPKP Ogan Komering Ulu butuh tambahan alat pemadam api

id Dinas butuh bantuan peralatan pemadam kebakaran

DPKP Ogan Komering Ulu butuh tambahan  alat pemadam api

Kepala DPKP Ogan Komering Ulu (OKU), Aminelson. (Antara News Sumsel/Edo Purmana)

Baturaja (ANTARA) - Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan saat ini membutuhkan tambahan alat untuk pemadam api dan penyelamatan guna memaksimalkan operasional dalam menanggulangi musibah kebakaran dan bencana lainnya.

"Karena peralatan yang ada saat ini dinilai masih kurang sehingga butuh penambahan," kata Kepala DPKP Ogan Komering Ulu (OKU), Aminelson di Baturaja, Jumat.

Untuk memaksimalkan fungsi semua unit di dinas setempat pihaknya membutuhkan tambahan peralatan seperti mobil tembak, baju tahan api dan helm tawon.

"Termasuk kantong mayat saat ini juga sangat kami butuhkan karena peralatan tersebut belum ada," katanya.

Oleh sebab itu, untuk memenuhi kebutuhan dalam upaya menanggulangi bencana kebakaran dan musibah lainnya tersebut pihaknya mengajukan proposal bantuan kepada sejumlah pihak perusahaan BUMN di Sumatera Selatan.

"Seperti PT Pusri dan PT Pertamina," ungkapnya.

Menurut dia, sejauh ini proposal yang telah diajukan pihaknya mendapat respon positif dari sejumlah perusahaan BUMN di wilayah setempat.

"Sudah ada yang menanggapi yaitu PT Pertamina Hule Energi (PHE) yang akan membantu baju tahan api dan tabung scuba," ungkap dia.

Sejauh ini, lanjut dia, DPKP OKU telah melakukan berbagai upaya dalam pencegahan musibah kebakaran baik permukiman penduduk maupun hutan dan lahan.

"Untuk hutan dan lahan kami langsung melakukan sosialisasi kepada para petani di Kabupaten OKU agar tidak melakukan pembakaran hutan untuk dijadikan area pertanian dan perkebunan," ujarnya.***3***