Kawasan olahraga Jakabaring memiliki masjid

id alex noerdin, gubernur sumsel

Kawasan olahraga Jakabaring memiliki masjid

Gubernur Sumsel Alex Noerdin (Foto Antarasumsel.com/14/Feny Selly/Aw)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Kawasan olahraga Jakabaring Palembang sekarang ini telah memiliki masjid setelah diresmikan pemakaiannya oleh Gubernur Sumsel H Alex Noerdin.

Gubernur Sumsel H Alex Noerdin di Palembang, Sabtu mengatakan, pembangunan masjid dikawasan olahraga tersebut sangat mendukung dalam meningkatkan keimanan masyarakat.

Masjid Ar -Rahman yang dibangun BNI itu terletak di sekitar wisma atlet Jakabaring Palembang.

Apalagi di kawasan olahraga Jakabaring Palembang tersebut belum berdiri masjid sehingga pembangunannya sangatlah tepat, kata dia.

Keberadaan masjid ini nantinya dapat dimanfaatkan masyarakat umum di sekitar Jakabaring Sport City Palembang, kata dia.

Jadi tidak saja para olahragawan di sekitar Jakabaring tetapi juga dapat dimanfaatkan bagi masyarakat umum, kata gubernur.

Yang jelas dengan diresmikannya masjid tersebut untuk mendukung pelaksanaan Asian Games 2018.

Oleh karena itu pihaknya berterima kasih kepada BNI yang telah peduli terhapat masyarakat disekitar Jakabaring Palembang terutama dalam meningkatkan keimanan.

Sementara Pimpinan Devisi Corporate Community Responsibilty (CCR) BNI Nancy Martasuta dalam peresmian itu mengatakan, bantuan yang diberikan untuk pembangunan Masjid Ar-Rahman ini melalui resliasasi dari penyaluran dana bina lingkungan BNI wilayah Palembang 2013.

Pembangunan Masjid Ar-Rahman ini mulai dilaksanakan Desember 2013, kata dia.

Jadi dengan diresmikannya masjid ini selanjutnya akan dikelolah Pemerintah Provinsi Sumsel, tambah dia.