Jakarta (ANTARA) - Pelatih Liverpool Jurgen Klopp mengonfirmasi bahwa Joel Matip akan menepi dalam waktu yang lama karena menderita cedera Anterior Cruicate Ligament (ACL).
Cedera itu didapatkan bek Liverpool itu saat membantu timnya menang dramatis melawan Fulham dengan skor 4-3 di Anfield, Minggu (3/12). Saat itu, pemain berkebangsaan Kamerun itu meninggalkan lapangan pada menit ke-69 dan digantikan oleh Ibrahima Konate.
"Ini ACL, pecah, jadi sayangnya itulah yang terjadi sejak detik pertama. Semuanya tampak seperti itu. Sangat disayangkan," kata Klopp usai memenangkan laga dengan skor 2-0 melawan Sheffield United, melansir melalui laman resmi klub, Kamis.
Di musim ini, Matip kerap menjadi andalan di lini belakang The Reds, berduet dengan kapten tim Virgil van Dijk. Pesepak bola berusia 32 tahun itu telah tampil sebanyak 14 kali di semua kompetisi musim ini.
Dalam kesempatan yang sama, Klopp juga memberikan kabar tentang cederanya Alexis Mac Allister. Pemain timnas Argentina itu mengalami cedera pada awal laga melawan melawan Sheffield United, yang mengharuskan lututnya diikat dengan kuat sebelum kemudian menyelesaikan laga lebih cepat pada menit ke-59 dengan digantikan Curtis Jones.
Berita Terkait
Joel Matip berpisah dengan Liverpool setelah delapan tahun bersama
Jumat, 17 Mei 2024 16:14 Wib
Klopp: Menang di Derbi Merseyside sangat penting untuk raih juara
Rabu, 24 April 2024 15:54 Wib
Klopp paham Xabi Alonso bertahan bersama Leverkusen
Sabtu, 30 Maret 2024 8:00 Wib
Piala FA: Duel adu gengsi MU vs Liverpool
Minggu, 17 Maret 2024 15:29 Wib
Klopp butuh 'Anfield' untuk kalahkan Luton Town
Rabu, 21 Februari 2024 11:44 Wib
Klopp harap Thiago masih dapat bermain di sisa musim ini
Sabtu, 10 Februari 2024 8:01 Wib
Salah diharapkan kembali berlatih bersama Liverpool pekan depan
Sabtu, 10 Februari 2024 7:59 Wib
Puasa gelar 64 tahun, Klinsmann sebutKorsel "tim yang lapar"
Selasa, 6 Februari 2024 10:54 Wib