PNS Pemprov dzikir bersama sambut HUT Provinsi

id pemprov sumsel, pemerintah provinsi sumsel, sumsel, pemerintah sumsel, pns pemprov sumsel, dzikir, dzikir bersama, hut provinsi, hut sumsel

PNS Pemprov dzikir bersama sambut HUT Provinsi

Ilustrasi dzikir bersama(Foto Antarasumsel.com/Feny Selly/Aw)

Palembang, (ANTARA Sumsel) - Pegawai negeri sipil dijajaran Pemerintah Sumatera Selatan melaksanakan dzikir akbar bersama, Senin, menyambut hari ulang tahun ke-69 provinsi itu yang diperingati pada pertengahan Mei 2015.

Dzikir akbar tersebut sebagai bentuk rasa syukur dengan perkembangan Sumatera Selatan yang kini semakin maju dan berkembang, kata Sekretaris Daerah Sumsel Mukti Sulaiman pada acara dzikir akbar PNS itu di Palembang, Senin.

"Dzikir bersama ini sebagai bentuk syukuran dengan kemajuan pembangunan yang telah dilaksanakan selama ini, sehingga diharapkan juga dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan para pegawai negeri sipil (PNS)," kata dia.

Selain itu kegiatan tersebut juga untuk mengevaluasi PNS dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Mudah-mudahan melalui kegiatan ini dapat meningkatkan kebersamaan demi kemajuan bersama, kata dia. 

Sementara itu, Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat Pemprov Sumsel Ahmad Nasuhi selaku ketua pelaksana dzikir mengatakan, banyak yang bisa diambil dari kegiatan ini terutama dalam pekerjaan seharihari.

Selain itu juga dapat dijadikan sebagai landasan keikhlasan untuk meningkatkan pelaksanaan tugas dan tanggung jawab sehari-hari.

Kegiatan dzikir yang diawali Sholat Dhuha berjamaah itu dipimpin KH Solihin Hasibuan dengan penceramah Umi Yam Sasmi.

Dalam rangkaian hari jadi Provinsi Sumatera Selatan itu juga telah digelar berbagai kegiatan olah raga seperti sepeda santai bersama masyarakat yang dilepas Gubernur Alex Noerdin.