Palembang (ANTARA) - Kantor Wilayah Kementerian Agama Sumatera Selatan mengimbau calon jamaah haji menghindari tatap muka saat melunasi Biaya Perjalanan Ibadah Haji 2020.
"Dalam rangka mencegah penyebaran COVID-19, pelunasan BPIH diutamakan melalui mekanisme tanpa tatap muka atau non-teller," kata Kakanwil Kemenag Sumsel melalui Humas Saefudin Latief di Palembang, Kamis.
"Sekarang ini masih terjadi penyebaran virus corona dan itu perlu dihindari," ujar dia.
Sala satu cara dalam menghindari paparan COVID -19 adalah tidak melakukan pertemuan dengan orang dalam jumlah banyak.
Jadi pelunasan BPIH bisa dilakukan melalui jaringan, mobile banking maupun ATM.
Sehubungan itu Kandepag dan bank tempat pelunasan harus lebih aktif menghubungi calon jamaah haji.
Namun, bila akan mendatangi bank maka ikuti protokol kesehatan seperti menggunakan masker dan jaga jarak.
Kemenag membuka perpanjangan pelunasan BPIH tahap kedua hingga 29 Mei 2020 karena setelah habis masa pelunasan tahap kedua masih ada calon jamaah haji yang belum sempat melunasi.
Khusus untuk Sumsel, dari jatah kuota sebanyak 7.012 orang, calon jamaah haji yang telah melakukan pelunasan berjumlah 6.772 orang atau mencapai 97,3 persen.
"Dengan demikian, masih ada sisa 240 orang yang belum melakukan pelunasan saat penutupan tahap kedua lalu," tambah dia.
Berita Terkait
6.953 jemaah calon haji Sumsel tuntas lunasi Bipih
Selasa, 19 Maret 2024 20:30 Wib
Kemenag OKU Timur perpanjang pelunasan BPIH
Kamis, 22 Februari 2024 14:59 Wib
Kemenag OKU Selatan buka proses pelunasan Bipih
Senin, 5 Februari 2024 16:50 Wib
Komisi VIII usulkan Bipih Rp55-56 juta per orang
Kamis, 23 November 2023 14:48 Wib
Tinggal 5 JCH OKU Sumsel belum lunasi BPIH
Sabtu, 6 Mei 2023 16:07 Wib
Jamaah calon haji OKU Sumsel mulai melunasi BPIH
Sabtu, 15 April 2023 18:59 Wib
Saat wakil rakyat doakan calon haji tidak batal berangkat ke Tanah Suci
Sabtu, 18 Februari 2023 23:31 Wib
Pro kontra kenaikan dana haji dan hubungannya dengan kadar "istithoah"
Selasa, 31 Januari 2023 20:04 Wib