Jayapura (Antarasumsel.com) - Bendera negara Liberia sempat menghebohkan aparat kepolisian ketika pemain asing Persipura Jayapura Edward Wilson Junior menggunakannya dalam selebrasi usai timnya mengalahkan PSM Makassar 4-2 di Stadion Mandala, Kota Jayapura, Papua, Minggu sore.
Sempat terjadi aksi tarik-menarik bendera Liberia yang dikira bendera Bintang Kejora milik kelompok separatis di Papua, antara anggota Kepolisian Resor Jayapura Kota dengan Edward Wilson Junior di tengah lapangan.
Aksi itu sempat menjadi perhatian beberapa awak media dan Persipuramania yang kebetulan sedang mengambil gambar.
Namun, setelah Edward memberikan penjelasan bahwa bendera yang dilingkari dilehernya itu adalah bendera kebangsaan Liberia.
"Ini bendera negara saya,"katanya sambil menarik kembali bendera yang sempat ditarik oleh salah satu anggota polisi.
Ian Luis Kabes, salah satu pemain Persipura Jayapura juga sempat membela rekannya itu yang telah berhasil mencetak satu gol ke gawang PSM Makasar.
"Pak, itu bendera Liberia," kata Ian dengan nada keras.
Awal mula, dugaan bendera Liberia dikira bendera separatis oleh aparat keamanan yang menjaga jalannya laga yang berlangsung dibawah guyuran hujan itu terjadi ketika Edward keluar dari ruang ganti sambil berlari melambaikan bendera negara asalnya kearah penonton.
Sontak saja, bendera yang bermotif bintang di pojok kiri atas dan bercorak merah putih itu menarik perhatian aparat keamanan.
Dengan hasil akhir menang 4-2 atas PSM Makasar, tim tuan rumah yang berjuluk Mutira Hitam itu berhasil menjuarai Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 dengan 68 poin, dari 20 kali menang, delapan seri dan enam kali menuai kekalahan.
Berita Terkait
Rekor MURI pemasangan bendera Merah Putih terbanyak
Rabu, 25 September 2024 19:32 Wib
Edukasi peristiwa heroik perobekan bendera Belanda
Minggu, 22 September 2024 20:22 Wib
Raisa tutupperjuangan timnas dengan "Berkibarlah Bendera Negeriku"
Rabu, 11 September 2024 7:07 Wib
Siswa SD tewas kena setrum saat angkat tiang bendera yang sentuh kabel listrik
Rabu, 28 Agustus 2024 13:14 Wib
Spektakuler, seribuan pendaki bentangkan bendera raksasa di Gunung Kaba Bengkulu
Sabtu, 17 Agustus 2024 19:27 Wib
8 peterjun payung kibarkan 5 bendera di langit OKU Timur
Sabtu, 17 Agustus 2024 18:08 Wib
Pemkot Palembang bagikan 3.000 bendera Merah Putih ke warga
Kamis, 15 Agustus 2024 11:13 Wib
Presiden Jokowi serahkan nasib Joni pemanjat tiang bendera ke Panglima TNI
Rabu, 14 Agustus 2024 9:39 Wib