Megawati raih peringkat tiga top scorer Liga Voli Korea

id voli indonesia, pevoli putri indonesia, prestasi pevoli indonesia, megawati hangestri, prestasi megatron, red sparks, ko

Megawati raih peringkat tiga top scorer Liga Voli Korea

Arsip foto - Pebola voli Red Sparks Megawati Hangestri (tengah) melakukan tos dengan rekannya saat akan melawan Indonesia All Star dalam laga eksebisi di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta, Sabtu (20/4/2024). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/wpa/aa.

Jakarta (ANTARA) - Atlet voli putri Indonesia yang memperkuat Red Sparks, Megawati Hangestri Pertiwi, menempati peringkat tiga pemain yang mencetak skor tertinggi dalam Liga Voli Korea Selatan 2024-2025.

Berdasarkan klasemen pemain divisi wanita seperti ditulis laman resmi Federasi Bola Voli Korea (KOVO) di Jakarta, Kamis, Megawati membukukan skor 404, atau satu poin di bawah pemain Suwon Hyundai E&C Hillstate Leitizia Moma Basoko yang menduduki peringkat kedua dengan 405 poin.

Pemegang puncak klasemen top scorer masih dipegang pemain IBK Altos, Victoria Danchak, dengan 455 poin atau berjarak 11 poin dengan Megawati.

Megawati masuk tiga teratas top scorer setelah mengarungi liga voli di negeri gingseng dengan penampilan gemilang bersama rekan-rekannya, termasuk mencetak delapan kemenangan berturut-turut.