Pejabat Bupati OKU pastikan CPNS dilantik Juli 2022

id Pelantikan CPNS, visi dan misi, Program Sumsel Mandiri Pangan, sistem pertanian, Pj Bupati OKU

Pejabat Bupati OKU pastikan CPNS dilantik Juli 2022

Penjabat Bupati OKU Teddy Meilwansyah. (ANTARA/Edo Purmana/22)

Baturaja (ANTARA) - Pejabat (Pj) Bupati Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan, Teddy Meilwansyah memastikan ratusan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang lulus seleksi tahun 2021 dilantik pada Juli 2022.

"Penundaan pelantikan CPNS ini karena lebih dari satu tahun Kabupaten OKU dijabat oleh Pelaksana Harian Bupati yang memiliki keterbatasan kewenangan," kata Teddy di Baturaja ibu Kota Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Senin.

Pasca-dilantik oleh Gubernur Sumsel sebagai Pj Bupati OKU beberapa hari lalu, Teddy berjanji akan segera menyelesaikan permasalahan kejelasan nasib CPNS dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) agar hak mereka dapat terpenuhi.

"Termasuk kendala terhambatnya Surat Kerja (SK) pegawai yang ingin pensiun juga akan segera diselesaikan," katanya.

Selain akan menyelesaikan masalah kepegawaian, Teddy juga berkomitmen untuk mewujudkan visi dan misi Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), salah satunya program "Sumsel Mandiri Pangan".

"Untuk mewujudkan visi dan misi 'Sumsel Maju untuk Semua', kami melakukan gerakan Sumsel Mandiri Pangan," katanya.

Dia mengemukakan sejak hampir dua bulan terakhir pihaknya melakukan gerakan menanam jagung bersama TNI dan masyarakat setempat sebagai bentuk kongkret untuk mendukung program pemerintah provinsi tersebut.

Bahkan, ke depan pihaknya akan membuat sistem pertanian yang terintegrasi mulai dari hulu sampai hilir  untuk meningkatkan hasil pertanian di daerah itu.

"Ke depannya nanti ada namanya Agro Tekno Park atau suatu sistem pertanian yang terintegrasi mulai dari Ulu sampai Ilir yang akan diatur oleh petani dari mulai pembibitan sampai pemasaran," ujarnya.