Manggar, Babel (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Belitung Timur dan PT Pertamina menyosialisasikan aplikasi MyPertamina untuk mendukung penyaluran BBM bersubsidi dengan tepat sasaran.
"Kita bersama pihak Pertamina berkomitmen menyalurkan BBM subsidi tepat sasaran, aplikasi MyPertamina merupakan instrumen pendukung," kata Bupati Belitung Timur Burhanuddin di Manggar, Kabupaten Belitung Timur, Provinsi Bangka Belitung (Babel), Kamis.
Burhanuddin menjelaskan, sosialisasi aplikasi MyPertamina tersebut sangat penting dilakukan untuk mengedukasi dan memberikan pemahaman secara utuh kepada masyarakat pemanfaatan dan peruntukan BBM bersubsidi.
"Dalam aplikasi elektronik MyPertamina itu juga dilengkapi tata cara daftar konsumen BBM bersubsidi dan warga bisa mendapatkan layanan minyak bersubsidi jika sudah terdaftar melalui Mypertamina," katanya.
Baca juga: Pertamina dorong konsumen transaksi online gunakan MyPertamina
Sales Branch Manager PT Pertamina Belitung Hizkia Reine mengatakan, pihaknya melakukan sosialisasi aplikasi MyPertamina menyusul adanya upaya pemerintah yang mendorong pemberian BBM subsidi tepat sasaran.
"Masyarakat diimbau melakukan registrasi setelah pendaftaran untuk Provinsi Babel dibuka ke website yang rencananya Agustus 2022. Setelah ada aturan, kami baru melakukan implementasi sesuai aturan," katanya.
Mekanisme pendaftaran pengguna BBM subsidi dapat dilakukan melalui website subsiditepat.mypertamina.id. atau melalui aplikasi MyPertamina.
Selanjutnya data calon konsumen yang sudah mendaftar akan diverifikasi dan apabila berhak maka akan mendapatkan QR Code untuk pembelian BBM subsidi.
"Untuk konsumen biosolar subsidi dan pertalite roda empat, dihimbau untuk mendaftarkan kendaraan beserta data diri ke website subsiditepat.mypertamina.id," ujar Hizkia.
Baca juga: Aplikasi MyPertamina belum diterapkan di OKU Raya Sumsel
Baca juga: Pertamina klaim kode QR MyPertamina akan atasi kecurangan takaran BBM