Palembang (ANTARA) - Anak perusahaan PT DHD Mitra Indotama, DHD Cicilan, meraup omset pembiayaan senilai Rp1 miliar di tengah pandemi COVID-19 di tiga provinsi yakni Sumsel, Jambi dan Lampung.
Manajer DHD Cicilan M Firdaus di Palembang, Sabtu, mengatakan, capaian ini diperoleh terhitung sejak DHD berdiri pada 16 November 2020 hingga 31 Desember 2020.
“Pembiayaan kepemilikan barang seperti kendaraan, elektronik dan funiture ini kami berikan ke mitra kami para pembudidaya ikan di tiga provinsi,” kata Firdaus yang dijumpai di acara “Weekend Standing” kegiatan senam sehat bersama mitra dan rekanan.
PT DHD Mitra Indotama memiliki bisnis inti berupa pembudidayaan ikan air tawar di tiga provinsi tersebut dengan produksi 37.000 ton setiap panen yang bermitra dengan kurang lebih 9.000 orang pembudidaya.
Kemudian, perusahaan membuat bisnis turunan yakni DHD Pasar, DHD Multi Media, DHD Cicilan yang menyasar konsumen dari kalangan mitra sendiri.
Melalui model bisnis tersebut, DHD cicilan dapat bertumbuh pesat lantaran mitra membayar ansuran ketika mendapatkan keuntungan dari usaha pembudidayaan ikan.
Caranya, pembudidaya membuat beberapa kolam sehingga bisa panen secara bertahap setiap 40 hari.
“Pembudidaya membuat kolam A sampai F, nanti rata-rata dalam 40 hari itu mereka akan panen. Lalu pembayaran ansurannya dari hasil panen tersebut, jadi bisa dikatakan kami tidak ada kredit macet,” kata Firdaus.
Untuk memastikan bisnis ini bertumbuh, perusahaan juga membuat model pembudidayaan plasma yang mana terjadi sharing modal dengan pembagian keuntungan 80 persen untuk pembudidaya dan 20 persen untuk DHD.
“Keuntungan itulah yang kami jadikan modal untuk membuat sejumlah anak perusahaan, termasuk DHD cicilan, bahkan ke depan kami akan membuat DHD Grosir,” kata Firdaus.
Berkat modal bisnis ini pula, kegiatan usaha dapat terus bertumbuh walau di tengah pandemi COVID-19.
“Bahkan kami menargetkan untuk DHD Cicilan bisa tembus Rp3 miliar untuk omset pembiayaannya pada setiap bulan,” kata Firdaus.