Palangka Raya (ANTARA) - Korban kapal pengangkut pasir yang tenggelam di Sungai Kapuas Murung, Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah pada Selasa (31/12/2024) akhirnya ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.
Malik, selaku koordinator lapangan Kantor SAR Palangka Raya, Kamis, mengatakan tim gabungan yang melakukan pencarian selama tiga hari akhirnya menemukan korban bernama Arbain (55) berjenis kelamin laki-laki itu.
"Korban ditemukan setelah tiga hari pencarian dalam kondisi mengapung sekitar 15 kilometer dari lokasi kapal tersebut tenggelam," katanya.
Dia menuturkan, korban ditemukan mengapung di sungai sekitar pukul 06.00 WIB setelah mendapat informasi dari masyarakat sekitar bahwa ada melihat benda yang mengapung menyerupai tubuh manusia.