Pangkalpinang (Antarasumsel.com) - Crosser asal Selandia Baru, Courtney Duncan berhasil menjuarai race ke-2 Motocross Women Championship (MXW) Indonesia 2017 yang digelar di GOR Sahabudin Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Minggu sore.
Dengan kemenangan itu crosser wanita bernomor punggung 151 tersebut meraih 25 angka pada race ke-2. Pada race sebelumnya dia berada di posisi ke-5 dengan 16 angka sehingga kini total mengumpulkan 41 angka.
Posisi kedua pada race ke-2 ditempati pebalap asal Italia dengan nomor punggung 8 atas nama Kiara Fontanesi. Pada race sebelumnya, Kiara berada di posisi ke-13 dan secera keseluruhan berhasil mengumpulkan 30 angka.
Sementara untuk posisi ketiga diraih pebalap asal Prancis dengan nomor punggung 114 atas nama Livia Lancelot. Pada race sebelumnya dia berada di posisi ke-15 dan sejauh ini total mengumpulkan 26 angka.
Pemuncak klasemen sementara setelah race 2, posisi pertama ditempati Courtney Duncan (41), diikuti pebalap asal Belanda Nicky Van Wordragen (40), Shana Van Der Vlist (Belnda, 31), Anne Borchers (Jerman, 31) dan posisi kelima Kiara Fontanesi (30).
Selanjutnya Larist Papenmeier asal Jerman juga dengan 30 angka, kemudian Gennete Vaage (Norwegia, 28), Amar Verstappen (Belgia, 27), Livia Lancelot (Italia, 26 poin) dan posisi ke-10 ditempati Nancy Van De Ven (Belanda, 25 poin).
Crosser asal Indonesia masing-masing menempati posisi ke-18, 19 dan 20, yakni Suci Mulyani dengan 9 angka, Monica (2) dan Novita Anjani (1).
Berita Terkait
Klasemen medali SEA Games 2021: Indonesia naik peringkat empat
Selasa, 17 Mei 2022 13:52 Wib
Everton sudah ajukan penawaran resmi untuk Frank Lampard
Minggu, 30 Januari 2022 19:10 Wib
Dusan Vlahovic pimpin Fiorentina usai kalahkan Milan 4-3
Minggu, 21 November 2021 10:05 Wib
Heat paksa gim keenam final dimainkan usai atasi LA Lakers 111-108
Sabtu, 10 Oktober 2020 14:35 Wib
Kobe, Garnett dan Duncan tembus Hall of Fame bola basket 2020
Minggu, 5 April 2020 6:30 Wib
Carlo Ancelotti resmi latih Everton
Minggu, 22 Desember 2019 9:17 Wib
Duncan Ferguson tetap pimpin Everton saat hadapi Arsenal
Jumat, 20 Desember 2019 17:00 Wib
Ancelotti belum resmi, Everton masih ditukangi Ferguson kontra Arsenal
Jumat, 20 Desember 2019 12:45 Wib