Selasa (18/6/2024) sore ini, manajemen Sriwijaya FC bakal berikan statement penting

id sumsel, sriwijaya fc, sepak bola , liga 2 pssi

Selasa (18/6/2024) sore ini, manajemen Sriwijaya FC bakal berikan statement penting

Ilustrasi - Pesepak Rans Cilegon Fc Hamka (kanan) menghalau tendangan pesepak bola Sriwijaya Fc Sunawan Rusni (kiri) pada lanjutan babak 8 besar Liga 2 Indonesia di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Rabu (22/12/2021). ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah/rwa.

Palembang, Sumsel (ANTARA) - Manajemen Sriwijaya FC pada Selasa (18/6/2024) sore ini akan memberikan statement terkait tim asal Kota Palembang itu.

"Sore ini akan ada pengumuman penting dari manajemen, rencana awal Minggu (16/6/2024) namun diundur jadi Selasa ini," kata salah satu personel manajemen SFC.

Kemungkinan besar statement manajemen Sriwijaya FC itu terkait dengan rencana persiapan tim itu menghadali Liga 2 Indonesia musim 2024-2025.

Dikabarkan telah banyak pelatih yang menyampaikan proposalnya untuk melatih SFC musim ini.

Selain itu beberapa pemain dan agen pemain juga sudah banyak yang menyodorkan nama-nama pemain.

Beberapa nama dari pemain itu merupakan pemain senior yang sudah kenyang pengalaman di kompetisi tanah air serta pemain muda potensial.

Hal itu juga dilansir di laman Sriwijaya FC dan mendapat tanggapan dan komentar berberagam dari netizen.