Jakarta (ANTARA) - Presiden Joko Widodo mengajak pelaku usaha mikro, kecil, menengah (UMKM), khususnya di sektor makanan, mulai mengemas produknya dengan baik agar mudah bersaing di pasar lokal maupun ekspor.
Demikian disampaikan Presiden saat mengulas sejumlah kemasan produk UMKM lokal Maros, Sulawesi Selatan, yang dibelinya di sela kunjungan kerjanya bertemu nasabah Permodalan Nasional Madani (PNM) Mekaar, di wilayah itu, Kamis.
“Produk-produk kita, kita mulai berbicara dengan kemasan-kemasan yang bagus seperti ini. Mulai. Harus dimulai,” kata Presiden.
Jokowi mengaku senang dengan sejumlah produk di Maros, Sulawesi Selatan, yang sudah dikemas dengan sangat baik.