Palembang (ANTARA Sumsel) - Menteri Agama Lukman Hakim S mengatakan kompetisi sains madrasah (KSM), ajang kompetisi seni dan olahraga dan lomba karya tulis madrasah sebagai ajang siswa serta siswi dalam meningkatkan prestasi.
Hal ini karena siswa dan siswi madrasah akan dipacu untuk mencapai pretasi terbaik, kata menteri kepada wartawan saat menghadiri pembukaan Kompetisi Sains Madrasah di Palembang, Senin malam.
Lebih lanjut dia mengatakan, apalagi ajang tersebut diikuti siswa dan siswi terbaik dari berbagai provinsi di Indonesia sehingga melalui wadah tersebut mereka akan termotivasi untuk meningkatkan kemampuan.
Oleh karena itu pihaknya memfasilitasi supaya ajang tersebut mampu meningkatkan kualitas sumber daya manusia terutama di tingkat madrasah.
Memang, lanjut menteri, kualitas siswa dan siswi madrasah tidak kalah dengan sekolah umum sehingga kegiatan tersebut diharapkan mampu meningkatkan sumber daya manusia khususnya di bidang agama.
Lebih lanjut, dia mengatakan, sehubungan itu diharapkan didukung bersama sehingga kegiatan ini berjalan sukses.
Sementara dipilihnya Sumsel sebagai tuan rumah karena fasilitas di daerah ini cukup mendukung dan sudah berpengalaman menjadi penyelenggara kegiatan nasional dan internasional.
Wakil Gubenur Sumsel H Ishak Mekki mengatakan memang Sumsel dipercaya menjadi tuan rumah kegiatan madrasah nasional ini.
Kegiatan ini diharapkan berjalan sukses apalagi Sumsel telah berpengalaman menjadi tuan rumah berbagai kegiatan nasional dan internasional.
Dalam keterangan pers itu Menteri Agama didampingi Asisten Kesra Ahmad Najib, Kakanwil Kementerian Agama H Hambali dan pejabat lainnya.