Kemenkumham Sumsel jadikan Hari Pengayoman momentum melangkah maju

id Kemenkumham Sumsel, hari pengayoman, pengayoman, momentum, instropeksi, melangkah maju, maju, kinerja

Kemenkumham Sumsel  jadikan Hari Pengayoman momentum melangkah maju

Kakanwil Kemenkumham Sumsel Ilham Djaya bersama pimti pada acara syukuran Hari Pengayoman ke-79 di Aula Lapas Kelas I Palembang, Senin (19-8-2024). (ANTARA/Yudi Abdullah)

"Saya mengimbau seluruh jajaran agar menjadikan momentum ini untuk berintrospkesi diri guna lebih melangkah maju dalam berkinerja untuk Kemenkumham," ujarnya.

Ia meminta pada jajarannya agar menunjukkan semangat kerja dan kontribusi nyata, karena seluruh insan Pengayoman di Sumsel ini adalah bagian besar dari sejarah bangsa dalam mewujudkan cita-cita Indonesia Emas 2045 yang menjadi tugas serta tanggung jawab seluruh pihak tanpa terkecuali.

"Saya berpesan kepada seluruh insan Pengayoman yang tersebar di 17 kabupaten dan kota itu untuk meningkatkan pelayanan sehingga kehadiran Kemenkumham Sumsel dapat semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat," jelas Kakanwil Ilham.

Dalam kegiatan syukuran juga diwarnai dengan pemberian hadiah kepada pegawai atas perlombaan yang telah dilaksanakan, seperti lomba voli, panjat pinang, tarik tambang, balap bakiak, dan lomba tradisional lainnya.