Samarinda (ANTARA) - Pengamat ekonomi dari Universitas Mulawarman Samarinda, Kalimantan Timur, Aji Sofyan Effendi menilai gaji ke-13 PNS di seluruh Indonesia yang mulai diterima per 5 Juni mendatang akan berdampak positif pada investasi pendidikan jangka panjang bagi anak.
"Pada Juni dan Juli merupakan masa tahun ajaran baru, baik pendaftaran SD, SMP, SMA, hingga perguruan tinggi, sehingga gaji ke-13 bagi PNS akan diarahkan untuk melakukan pembayaran hingga pembelian seragam maupun kebutuhan pendidikan bagi anak," ujar Aji Sofyan di Samarinda, Senin.
Hal ini tentu berdampak signifikan terhadap perkembangan pendidikan bagi anak, karena anak turut bergembira akibat dibelikan seragam baru dan perlengkapan sekolah baru, sehingga anak-anak PNS menjadi lebih semangat dalam bersekolah.
Mahasiswa yang orang tua mereka bekerja sebagai PNS, maka orang tua akan menyiapkan sejumlah dana untuk kebutuhan perlengkapan kuliah dan untuk membayar uang kuliah per semester.
Berita Terkait
Jadwal: Barca bertamu ke Vigo, Madrid jumpa Leganes
Jumat, 22 November 2024 14:39 Wib
Karnaval budaya dan mobil hias meriahkan Hari Jadi Kabupaten Muara Enim ke-78
Jumat, 22 November 2024 7:54 Wib
Kemenkumham Sumsel pindahkan 15 napi ke Nusakambangan
Kamis, 21 November 2024 20:20 Wib
Barca berencana kembali ke Camp Nou pertengahan Februari
Kamis, 21 November 2024 16:11 Wib
KementerianKebudayaan optimistis usulkan rendang ke Unesco pada 2025
Kamis, 21 November 2024 14:50 Wib
Puncak HUT ke-78 Muara Enim, Pemkab luncurkan layanan darurat 112
Kamis, 21 November 2024 14:49 Wib
Taklukkan unggulan pertama, Sabar/Reza ke perempat final
Kamis, 21 November 2024 13:27 Wib
Harga emas Antam Kamis 21 November naik ke angka Rp1,508 juta pergram
Kamis, 21 November 2024 10:34 Wib